Moonton Banned Hero Franco dari Mobile Legends, Ini Alasannya

Moonton Banned Hero Franco dari Mobile Legends, Ini Alasannya

Pada tanggal 29 Desember 2021 lalu, Moonton Banned Hero Franco dari Mobile Legends dikarenakan terdapat Bug merugikan dari Hero tersebut. Para pemain dapat menarik Monster Jungle ke arah dinding pembatas monster hutan, dan membuat monster tersebut tidak dapat kembali ke posisi semula.

Bug ini tentu saja bisa merugikan para pemain Mobile Legends ketika push rank. Pasalnya, monster jungle merupakan salah satu poin penting ketika ingin memperoleh kemenangan. Bagaimana jadinya apabila Buff tersebut tidak bisa didapatkan pemain dikarenakan Bug dari Franco? Tentu saja menjadi sebuah masalah yang besar bukan?

Tampaknya, pemain memanfaatkan Bug tersebut untuk melakukan push rank dengan mudah. Untungnya, Moonton langsung mengambil tindakan cepat dan melakukan Banned terhadap Hero Franco dari Mobile Legends sampai Bug diperbaiki.

Pernyataan dari Moonton Seputar Bug Franco

Moonton Banned Hero Franco dari Mobile Legends, Ini Alasannya 2

“Kami menemukan bahwa hero Franco dapat menimbulkan masalah selama bermain. Untuk memastikan lingkungan kompetitif yang adil bagi Player, kami sedang memperbaiki masalah ini dan akan melakukan Ban sementara pada Hero ini”

“Kami berharap dapat memperbaiki masalah ini dan menghadirkan kembali Franco setelah update patch berikutnya. Kami juga akan memberikan kompensasi kepada Player kami setelah masalah ini diperbaiki”

“Moonton mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Terima kasih atas pengertian anda” Tulis Moonton dalam pemberitahuan sistem Mobile Legends.

Alasan utama banyak yang menggunakan Bug Franco tersebut adalah Youtuber dan content creator yang membuat video seputar Bug tersebut. Tentu saja, sebagai seorang gamer, mereka penasaran dengan Bug tersebut dan menggunakannya tanpa memikirkan kerugian pemain lainnya.

Sebagai pemain yang adil, sebaiknya kita tidak menggunakan Bug yang bisa merugikan pemain lainnya ya brott. Apalagi, Bug ini sebenarnya bisa kita hindari agar terjalin permainan yang adil. Bug ini mungkin saja merupakan salah satu jawaban kenapa Moonton menunda update patch 1.6.42 lalu.

Nah, itulah berita seputar Moonton Banned Hero Franco dari Mobile Legends beserta alasannya. Apakah kamu termasuk kedalam pengguna Bug tersebut brott? Silahkan komentar di bawah ya.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait  Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version