Morphite : Game ala No Man’s Sky Untuk Platfrom IOS dan Android

4

Bagi kalian yang menyukai game dengan tema eksplorasi dan petualangan ditempat-tempat asing layaknya game No Man’s Sky, sepertinya harus berterimakasih dengan pengembang Cresent Moon, pasalnya mereka baru saja merilis game yang memiliki tema eksplorasi layaknya game No Man’s Sky diplatfrom Mobile dengan judul Morphite. Game yang menawarkan ekspolarsi planet-planet di tata surya ini bisa kamu mainkan dengan mendownloadnya melalui Google Play Store Indoneisa.

Sebelumnya Morphite sendiri adalah game bergenre FPS-RPG yang sebelumnya dirilis untuk platfrom PS4, Xbox One, PC, dan Nintendo Switch pada tahun 2017 yang lalu. Meskipun memiliki tema yang hampir sama dengan game No Man’s Sky dalam Morphite sendiri selain diharuskan untuk melakukan eksplorasi di planet-planet di tata surya, kalian juga harus mengidentifikasi berbagai kehidupan yang ada disetiap planet, seperti tumbuh-tumbuhan, binatang, dan berbagai benda yang lain. Setelah mengidentifikasi benda-benda tersebut kalian bisa menjual barang-barang tersebut dan akan mendapatkan bayaran yang dapat kamu gunakan untuk mengupdrage senjata, pesawat luar angkasa mu, serta kemampuan mu. Secara visual sendiri game ini akan menampilkan tampilan low-poly visual style yang unik dan membuat lingkungan dalam game Morphite semakin gelap dan mencekam.

Meskipun bisa dibilang game yang satu ini bisa dibilang versi hemat dari game No Man’s Sky, namun game yang satu ini wajib kalian mainkan karena akan menawarkan eksplorasi luar angkasa dilayar smartphone kalian.

Exit mobile version