Superhero menjadi salah satu pendekatan yang cukup menarik saat diadaptasi menjadi sebuah video game. Salah satu yang menarik perhatian adalah Marvel’s Avenger yang merupakan proyek dari Crystal Dynamics. Proyek yang debut trailer-nya diperlihatkan dalam perhelatan acara game tahunan E3 2019 lalu ini ternyata menuai kontroversi. Para fans setia komik superhero Marvel beranggapan bahwa desain karakter para superhero yang ada dalam game tersebut tidak sesuai dengan harapan mereka. Terlepas dari semua itu kabar mengenai Marvel’s Avenger versi video game ini masih patut untuk ditunggu-tunggu.
Kabar terbaru terkait Marvel’s Avengers kali ini datang dari sebuah footage yang bocor di Reddit. Bocoran yang kabarnya merupakan sebuah footage dalam acara San Diego Comic Con memperlihatkan karakter superhero baru yaitu Ms. Marvel. Eksistensi Ms. Marvel disini diisi oleh Kamala Khan yang merupakan penerus ke-4 di semesta komik Marvel. Bukti tersebut juga semakin kuat jika melihat baju yang dikenakannya dengan simbol Kree yang melekat di bagian badan. Hal ini juga semakin memperjelas bahwa karakter tersebut merupakan Kamala Khan mengingat ia salah satu fans berat Captain Marvel jadi sangat masuk akal bahwa kaos yang dikenakannya terlihat seperti kostum Captain Marvel. Potongan gambar tersebut diambil dari cuplikan gameplay demo Marvel’s Avengers, cutscene tersebut memperlihatkan Kamala tengah berada dalam acara Avengers Day yang kemudian berakhir dengan kekacuan setelah diserang oleh gerombolan musuh.
Hingga kini kita masih menunggu kabar resmi dari Crystal Dynamics apakah peran Ms. Marvel di Marvel’s Avengers ini menjadi salah satu karakter yang bisa dimainkan atau hanya sekedar tampil meramaikan semesta Marvel versi video game-nya.
FYI : mungkin banyak yang tidak sadar ternyata banyak fans yang menerka-nerka bahwa pengisi suara narasi dalam trailer Marvel’s Avengers di E3 2019 yang lalu merupakan Kamala Khan sang Ms. Marvel. Kebenaran ini ternyata terbukti saat demo lebih lanjut Marvel’s Avenger di acara San Diego Comic Con yang saat ini berlangsung hingga tanggal 22 Juli atau lebih tepatnya besok.
Marvel’s Avengers direncanakan akan rilis 15 Mei 2020 mendatang untuk beberapa platform populer seperti Xbox One, PlayStation 4, PC dan Google Stadia.
Sumber: MP1ST
Mau baca artikel seputar Marvel’s Avenger hingga informasi menarik lainnya segera kunjungi tulisan dari Happy