NASA sepertinya benar-benar paham bagimana membuat riset tentang sains menjadi begitu menyenangkan. Pasalnya, organisasi yang identik dengan penerbangan luar angkasa ini baru saja merilis sebuah game mobile yang ditujukan untuk memetakan serta pelestarian terumbu karang. Game yang memiliki judul NeMO-Net ini, ditujukan oleh NASA sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap kerusakan dampak lingkungan, yang dikarenkan oleh polusi udara, global warming, serta climate change.
Menariknya Nemo-Net sendiri bukan hanya sebuah game mobile yang menawarkan sebuah hiburan saja, namun kamu akan diajak juga untuk mengidentifikasi berbagai jenis karang yang ada diseluruh dunia. Dimana setiap data yang didalam Nemo-Net versi game akan dikirim langsung ke laboratorium NASA NeMo-Net, dan dimanfaatkan untuk pelestarian terumbu karang.
Secara gameplay sendiri kamu akan diajak untuk mengklasifikasikan berbagai jenis karang yang ada, dan membedakan jenis -jenis terumbu karang yang ada, serta melihat berbagai jenis mahluk hidup apa saja yang dapat hidup di terumbu karang tersebut.
Tentunya hali ini menjadi sebuah trobosan besar bagi ilmu pegetahuan, pasalnya selain kalian diedukasi langsung tentang jenis-jenis terumbu karang yang ada diseluruh dunia, NeMO-Net menjadi sebuah media open-source yang mampu digunakan untuk menjaga kelestarian lingkungan. Dan yang terpenting, NeMO-Net adalah sebuah game yang bisa kamu mainkan di IOS!
Sumber : Thrillist