Setelah sebelumnya mengalami kebocoran gameplay The Last of Us Part II yang meresahkan banyak fans, kini Naughty Dog selaku developer justru mendapatkan tuduhan telah melakukan plagiat musik pada trailer terbaru sekuel game dari The Last of Us keluaran tahun 2013 tersebut.
Tuduhan tersebut datang dari seorang musikus bernama Lotte Kestner, dimana ia mencuitkan bahwa lagu berjudul True Faith garapan New Order yang digunakan pada trailer terbaru The Last of Us Part II merupakan hasil jiplakan dari versi cover yang ia buat pada tahun 2011 lalu.
Saat artikel ini ditulis, cuitan Lotte Kestner yang menuduh Naughty Dog dan Neil Druckman selaku sutradara The Last of Us Part II tersebut telah dihapus tanpa keterangan lebih lanjut. Namun berikut ini screenshot cuitannya yang saya dapatkan via Kotaku UK.
Situasi ini tentunya tidak biasa karena tuduhan atas jiplakan musik yang dilakukan Naughty Dog adalah versi cover dan bukan lagu aslinya. Namun Lotte Kestner juga menyatakan bahwa terdapat bagian-bagian aransemen yang ia buat sendiri yang tidak ada pada lagu originalnya, dan bagian-bagian tersebut masuk dalam trailer terbaru The Last of Us Part II.
Kamu bisa mendengar lagu cover True Faith yang dilakukan oleh Lotte Kestner pada halaman ini, kemudian bisa kamu juga bandingkan kembali dengan lagu yang diputar pada trailer terbaru The Last of Us Part II di bawah ini.
https://www.youtube.com/watch?v=TXl9GI1p_Os&feature=emb_title
Pihak Naughty Dog maupun Sony Interactive Entertainment belum memberikan komentar ataupun klarifikasi terkait tuduhan ini.
The Last of Us Part II rencananya akan dirilis pada 19 Juni 2020 eksklusif di platform PS4. Kamu bisa cek kesan pertama kami saat memainkan The Last of Us Part II pada halaman ini.
Via: Kotaku UK
Baca juga informasi menarik lainnya terkait game The Last of Us Part II atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com