NetEase Games baru saja mengakuisisi studio asal Prancis yaitu Quantic Dream. Studio ini merupakan studio yang mengembangkan Detroit: Become Human, Beyond: Two Souls, dan juga Heavy Rain.
Quantic Dream Tetap Beroperasi Seperti Biasa Dibawah NetEase
Sebagai studio NetEase pertama yang berada di Eropa, Quantic Dream nantinya akan tetap beroperasi secara independen. Studio ini akan berfokus untuk membuat serta merilis game untuk berbagai platform.
Tidak hanya itu, Quantic Dreams kedepannya juga akan melakukan support dan merilis game yang dikembangkan oleh third party dan meningkatkan kapabilitas pengembangan game NetEase.
William Ding, CEO NetEase mengungkapkan bahwa mereka sangat senang untuk memulai tahap pertumbuhan baru yang menarik dengan Quantic Dream, terikat oleh visi, rasa saling percaya, dan respect terhadap satu sama lain.
“Kami akan terus memenuhi janji untuk mendukung Quantic Dream dalam mewujudkan potensi secara penuh. Dengan menggabungkan kreativitas dan fokus narrative yang luar biasa dari Quantic Dream serta fasilitas, sumber daya dan eksekusi dari NetEase, Kami percaya akan ada kemungkinan yang tak terhingga yang dapat kami hadirkan untuk para pemain di seluruh dunia.” lanjutnya.
Sekilas tentang Quantic Dream
Quantic Dream adalah studio pengembang game serta publisher asal Prancis dan berlokasi di Paris. Studio ini didirikan pada Mei 1997. Quantic Dream sendiri memiliki 5 game yaitu The Noman Soul, Fahrenheit, Heavy Rain, Beyond: Two Souls, dan Detroit: Become Human.
Studio ini berfokus pada game story yan interaktif. Meskipun hanya memiliki judul game yang terbatas, setiap game yang dikembangkan oleh Studio ini memiliki story yang sangat dalam.
Untuk saat ini, Quantic Dream sedang berfokus mengembangkan game terbaru. Game yang dikembangkan adalah Star Wars Eclipse yang merupakan bagian dari franchise besar yaitu Star Wars. Masih belum ada informasi tentang perilisan maupun platform untuk game ini.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com