Nampaknya Niantic bergerak cepat, setelah melihat statistik bahwa pemain Pokemon Go perlahan-lahan mulai mengalami penurunan yang sangatlah drastis. Ditambah review-review negatif mulai bermunculan akibat masih ada cukup banyak Bug yang tersembunyi di Pokemon Go. Sehingga pihak dari Niantic membuat suatu keputusan untuk melepaskan beberapa akun yang telah terkena lifetime Banned, untuk bisa dimainkan kembali. Namun, tak semua akun yang sudah terkena banned bisa dimainkan kembali, hal mereka yang menggunakan Add-on atau aplikasi tambahan untuk bisa mendapatkan informasi lebih tentang Pokemon yang ada disekitar, ataupun status dan data lengkap mengenai Pokemonnya.
Semua ini dilakukan oleh Niantic dengan alasan untuk mengembalikan keadilan dan juga dengan tetap mengedepankan kesenangan para penggunanya yang mungkin tidak tahu bahwa penggunaan beberapa aplikasi akan membuatnya terkena Lifetime Banned. Bagaimana menurut kalian Brott ? Apakah ini langkah terdesak dari Niantic untuk tetap bisa mempertahankan popularitas dari Pokemon Go ?