NieR: Automata Punya Wine Aneh yang ‘Dipaksa’ Dengarkan Musik Game-nya

Anggur Nier Automata

Menghadirkan suatu merchandise akan suatu game merupakan salah satu bentuk fanservice yang dilakukan oleh developer sebagai bentuk apresiasi lebih lanjut kepada para penggemarnya. Namun, tak jarang beberapa di antaranya membawakan sesuatu hal yang bisa dibilang tidak biasa, seperti merchandise baru dari game NieR: Automata garapan PlatinumGames satu ini misalnya.

Melansir dari postingan akun Twitter dengan panggilan BrandoSP, terdapat kolaborasi antara NieR: Automata dan Onkyo Direct yang melahirkan sebuah merchandise berupa produk minuman anggur beralkohol atau wine. Namun yang menariknya, produk minuman anggur ini dinamai “Aged Wine Simulated by Music”.

Ya, minuman anggur ini ‘dipaksa’ untuk mendengarkan musik game-gamenya (red) selama masa aging-nya di dalam tong.

Dipakein musik “Weight of the World” mungkin?

Walau memang tidak bisa dipungkiri terdengar sebagai lelucon, gimmick satu ini agaknya ingin mencoba bawakan nuansa musik-musiknya maupun cita rasa game NieR: Automata yang cenderung melankolis. Low-key sang developer sepertinya ingin kembali membuat para pemainnya depresi ketika mengkonsumsi minuman alkohol ini.

Hadirkan versi 2B dan 9S

Produk minuman anggur NieR: Automata ini memiliki dua versi, yang mana didasari dari dua karakter utamanya: 2B dan 9S. Tidak jelas apakah ada perbedaan dari segi rasa, namun keduanya memiliki visual pengemasan yang berbeda, yang mana secara tidak langsung mendorong penggemar untuk mengoleksi keduanya walau tidak dikonsumsi.

Kedua versi minuman anggur NieR: Automata tersebut dibanderol dengan harga 12.000 yen atau sekitar 1,2 juta rupiah. Kamu bisa cek langsung ke laman website Onkyo Direct untuk mengetahui lebih lanjut detail akan produknya (hanya tersedia dalam bahasa Jepang).

Sebagai informasi tambahan, Onkyou Direct sendiri memang sering bekerja sama dengan PlatinumGames maupun Square Enix selaku penerbit dalam membawakan ragam produk terkait NieR: Automata.

Tidak bisa dipungkiri bahwa NieR: Automata kerap dainggap sebagai salah satu game terbaik yang pernah ada, dan kedigdayaannya masih kerap didengungkan semenjak rilis di tahun 2017 lalu.

Terlepas banyak pemain di antaranya tertarik untuk memainkan gamenya karena tubuh 2B yang begitu molek, hampir semuanya menetap karena pembawaan ceritanya yang mampu menggugah ragam emosionalitas pemainnya.

Nah, kira-kira bagaimana tanggapanmu brott mengenai hal ini? Yuk, langsung saja share pendapatmu di kolom komentar ya.


Baca juga informasi menarik atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version