NieR: Replicant Laris Manis di Steam

Nier Replicant Ver 1 22474487139 Story 580x334
Square-Enix balik modal.

NieR: Replicant ver. 1.22474487139 merupakan versi remaster dengan beberapa konten baru dan tentu saja tampilan visual yang lebih menawan. Game action RPG yang sempat dirilis di PlayStation 3 ini memang tidak mendapatkan bagian untuk versi PC-nya.

Namun remasternya memberikan kesempatan bagi para player baru termasuk PC kesempatan untuk memainkannya. Sementara player lawas kembali menikmati nostalgia dengan rasa dan konten baru yang belum pernah ada di versi pertamanya.

Tak disangka, elemen nostalgia dan rasa penasaran player PC yang ingin mencicipinya justru hantarkannya pada kesuksesan gamenya di PC, tepatnya Steam.

Melalui laman SteamDB, mereka mencatat bahwa minggu lalu NieR: Replicant ver. 1.22474487139 jajaki puncak penjualan tertinggi satu minggu sejak gamenya dirilis. Peningkatan penjualan ini langsung turunkan game co-op buatan Hazelight, It Takes Two yang harus turun ke posisi kedua.

Sisanya masih sama dengan beberapa minggu lalu di mana Valve Index VR Kit bertahan di posisi ketiga, diikuti Battlefield V, Titanfall 2, dan Counter-Strike: Global Offensive Operation Broken Fang. The Forest yang minggu lalu berada di posisi kedelapan naik di posisi tujuh mengalahkan Valheim.

Posisi kesembilan kembali diduduki NieR: Replicant ver. 1.22474487139 diikuti Outriders di posisi kesepuluh.


Baca lebih lanjut tentang NieR: Replicant ver. 1.22474487139, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version