Melalui wawancaranya bersama PCGamesN, Yosuke Saito selaku produser NieR: Replicant ver.1.22474487139… menyebut bahwa game ini nantinya akan hadirkan kembali cerita yang sempat dipotong dari versi originalnya. Selain itu, ada pula boss baru dengan latar belakang cerita menyedihkan tapi sangat kuat yang bisa kita temui di suatu tempat dalam game ini.
Menariknya, Yosuke Saito juga menyebut akan ada cerita menyangkut karakter dari versi originalnya yang terkoneksi dengan NieR: Automata.
“Banyak konten baru yang ditambahkan dalam game ini. Akan ada cerita baru yang terhubung dengan NieR Automata, ada pula kejutan untuk para penggemar Nier versi ‘Ayah’ nantinya. Jadi menurutku orang-orang yang pernah memainkan versi originalnya 10 tahun lalu akan sangat puas.”
Ucap Yosuke Saito melalui sesi wawancaranya.
Nier versi ‘Ayah’ yang ia maksud tentunya merupakan sang tokoh utama di NieR: Gestalt atau juga dikenal sebagai Nier versi barat. Mengingat tokoh utama versi Jepang dan Baratnya kala itu memang berbeda.
Jika perkataanya tersebut benar adanya, hal ini mungkin akan menjadi daya tarik tersediri untuk para gamer yang sudah pernah memainkannya di masa lalu.
NieR: Replicant ver.1.22474487139… sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 23 April 2021 mendatang untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC via Steam.
Baca juga artikel seputar Nier, atau artikel video game menarik lain dari Yandi Nurdiansyah.
For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com