Streamer Twitch – Ninja Berbagi Tips untuk Streamer Pemula

Streamer Twitch Ninja Berbagi Tips untuk Streamer Pemula

Salah satu Streamer Twitch tersukses yang terkenal dengan Game Fortnite-nya yaitu Ninja berbagi tips untuk Streamer pemula ditengah gencarnya persaingan di Platform Streaming seperti Youtube, Twitch, dan Facebook Gaming.

Mungkin, tips dari Ninja ini akan membantu kalian untuk mengembangkan karir kalian menjadi Streamer ya.

Dilansir dari CNET, mereka bertanya kepada Ninja tentang langkah – langkah awal yang harus ditempuh Streamer pemula. Jawabannya adalah Ninja menyarankan untuk memulai dengan Game – Game kecil terlebih dahulu, ketimbang terjun ke Game – Game besar seperti PUBG, Fortnite, atau Apex Legends.

Pemilihan Game ini berguna untuk membangun komunitas yang lebih baik. Ninja juga menambahkan bahwa dengan memulai Streaming dengan Game kecil, maka para Streamer pemula ini akan lebih mudah untuk ditemukan oleh para penonton.

Tips ini bukan tanpa pengalaman dari Ninja sendiri ya. Pada awal mula memulai karir di dunia Streaming, Ninja memulai dari Game Halo. Dia mengatakan pada saat itu, hanya terdapat 30 – 40 Streamer Halo di Twitch yang kerap lakukan Stream. Sehingga membuat para penonton lebih mudah untuk menemukan Ninja.

Tips dari Ninja ini sangatlah bagus. Dimana biasanya Streamer baru berpikir untuk terjun ke Game yang memiliki banyak penonton. Namun, hal ini malah membuatnya tidak dapat ditemukan oleh penonton karena banyaknya orang – orang yang melakukan Streaming di Game besar tersebut, contohnya kalau di Indonesia adalah Mobile Legends.

Ninja Berbagi Tips untuk Streamer Pemula, Apakah Bakal Berhasil?

Streamer Twitch - Ninja Berbagi Tips untuk Streamer Pemula 2

Memang, Mobile Legends memiliki jumlah penonton yang sangat banyak. Namun, hal ini tidak berlaku untuk Streamer pemula. Para penonton ini hanya akan menonton Pro Player Mobile Legends yang sudah terkenal di Indonesia ya.

Sedangkan kita yang masih membangun Audience tidak akan dicari sama sekali karena tenggelam dengan banyaknya persaingan.

Cobalah untuk memulai membangun Audience yang persaingannya lebih sehat. Pastinya, ini akan mempermudah kalian untuk mendapatkan penonton pertama. Setelah sudah lumayan terbentuk, pastinya kita bisa berpindah Game nantinya.

Nah, itulah berita tentang Streamer Twitch Sukses Ninja berbagi tips untuk Streamer Pemula. Apakah kamu akan mencoba tips dari Ninja ini brott? Silahkan komentar di bawah ya.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Streamer atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version