Nintendo Melayangkan Gugatan Terhadap Maricar – Sebuah Drama Nan Jenaka Antara Raksasa Pembuat Game & Rental Go-Kart

fitur mario

Maricar adalah nama sebuah perusahaan yang bergerak dibidang jasa penyewaan go-kart. Perusahaan yang terbentuk pada tahun 2015 ini telah mendapatkan izin dari pemerintah daerah setempat (Tokyo) untuk menggunakan jalanan-jalanan kota sebagai lintasan go-kartnya.

Dengan go-kart yang penuh dengan kustomisasi layaknya Mario Kart, penyediaan kostum dan aksesoris pendukung membuat perusahaan ini mendapat julukan “Real Life Mario Kart”. Maricar sekarang ini sudah sangat terkenal namanya dikalangan wisatawan dan menjadi “the bucket list” bagi orang yang berkunjung ke Jepang.

Gugatan Nintendo

Nintendo yang dalam konferensi pers menyatakan bahwa  alasan dibalik tuntutan mereka ke Maricar dan CEOnya adalah karena mereka melanggar hak cipta dalam menjalankan dan mempromosikan bisnisnya.

Pertama, nama Maricar itu sendiri. Menurut Nintendo nama ini jelas-jelas adalah plesetan dari Mario Kart. Kedua, penggunaan aksesoris dan atribut yang menyerupai karakter-karakter dari franchise Super Mario. Ketiga, kendaraan go-kart yang dikustomisasi agar menyerupai kendaraan yang terdapat di game Mario-Kart.

Dengan poin-poin diatas pihak Nintendo melayangkan gugatannya terhadap Maricar atas pelanggaran hak cipta dengan tuntuan uang sebesar 1,3 Miliar Rupiah.

Pembelaan Maricar

Nah disini bagian lucunya dimulai. Maricar sejauh ini selalu berhasil lepas dari jeratan hukum dengan menggunakan trik yang tebilang licik dan bisa dibilang jenaka. Seperti, merubah-rubah penjelasan dan konten gambar website mereka kalau isu yang terkait sedang naik ke permukaan.

Dan juga dengan membuat anak perusahaan yang menyewakan properti kostum dan modifikasi go-kart jaga-jaga ketika jeratan hukum itu tak terhindarkan perusahaan inti mereka aman dari gugatan. Bahkan dalam salah satu update di websitenya Maricar menyatakan bahwa :

Tidak mungkin Maricar melanggar hak cipta Nintendo. Karena setiap kali ada pelanggan yang menggunakan jasa Maricar, kami menegaskan bahwa 3 hal ini dilarang.

  • Tidak boleh balapan ugal-ugalan dengan pengendara lain.
  • Tidak boleh melempar kulit pisang dan sampah dengan niatan mencelakakan pengendara lain.
  • Tidak boleh melempar cangkang kura-kura dengan niatan mencelakakan pengendara lain.

Well played Maricar XD

Pencucian Hak Cipta

Money laundering sudah biasa. Dijaman yang tersaturasi secara berlebihan ini, hak Cipta memang menjadi ujung tombak individu maupun badan usaha dalam menampilkan keunikan dan jati dirinya. Hal-hal yang dilakukan Maricar diatas bisa dibilang upaya mengakali hukum agar terhindar dari gugatan pelanggaran hak cipta, hal ini dikenal dengan istilah copyright laundering.

Apakah Nintendo yang akan memenangkan kasus ini atau Maricar akan bebas dari gugatannya kita lihat saja. Yang kita tahu Nintendo tak pernah gagal menghibur kita sebagai gamers bahkan ketika mereka melayangkan gugatan hukum 😀

 

Exit mobile version