Nintendo memang tidak membuka mulut sejauh ini soal konsol penerus Switch. Bahkan sekelas CEO Nintendo Shuntaro Furukawa juga mengatakan kalau konsol penerus Nintendo Switch memang belum akan rilis setidaknya hingga 2024.
Hanya saja, kenyataan di lapangan mungkin sedikit berbeda karena beredar rumor yang mengatakan Nintendo mungkin akan rilis penerus Switch itu di kuartal pertama atau setidaknya awal tahun 2024 nanti.
Nintendo Switch 2 Rilis Awal Tahun 2024?
Melansir dari Notebookcheck, situs tersebut mendapatkan berita dari sebuah media berbahasa Cina. Mengisyaratkan kalau Nintendo akan merilis Switch 2 suatu waktu di awal tahun 2024. Hal ini disinyalir karena ada sebuah laporan finansial perusahaan PixArt Imaging, perusahaan yang menjadi partner Nintendo.
Laporan tersebut bertuliskan kalau rantai pasok menunjukkan sebuah konsol dari Jepang yang sudah lama tidak merilis produk baru, konsol tersebut juga merupakan salah satu kustomer kunci untuk PixArt.
Manufaktur SoC Berikan Petunjuk Adanya Penerus Nintendo Switch
Memang tidak ada kata “Nintendo” maupun “Switch” di artikel tersebut. Tapi, dari petunjuk yang diberikan, seakan-akan merujuk kepada penerus Switch dikarenakan dua hal:
Pertama konsol milik Nintendo memang sudah lama tidak merilis versi baru. Berbeda dengan konsol Jepang lainnya yaitu Sony baru saja merilis produk baru mereka yaitu PlayStation 5. Kedua adalah PixArt merupakan partner yang dekat dengan Nintendo karena sebagai penyedia chipset untuk sensor CMOS di Joy-Con milik Switch.
Kerja sama mereka juga sudah dimulai sejak sebelum Switch hadir yaitu sejak era Wii dan berlanjut ke era Switch seperti yang sudah kita bahas. Hanya saja belum ada kepastian apakah ini benar adanya merupakan penerus Switch atau bukan. Seperti biasa singkapi rumor dengan mindset setengah percaya saja.
Apapun itu, kita harus menunggu jawaban resmi dari Nintendo terkait kapan Nintendo Switch 2 rilis baik itu lewat pengumuman di event ataupun cara lainnya yang patut kita tunggu.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.