Nintendo Switch Turun Harga Hanya di Eropa, Tak Ada Rencana untuk Wilayah Lain

Nintendo Switch

Harga Nintendo Switch resmi turun mulai sejak beberapa hari lalu, namun tampaknya penurunan harga tersebut hanya akan dibatasi pada wilayah Eropa.

Sebagaimana dilansir dari jurnalis Axios Gaming, Nintendo konfirmasi apabila belum ada rencana untuk melakukan pemotongan harga permanen serupa pada wilaya di luar Eropa khususnya Amerika Serikat.

Switch turun harga dari £300 menjadi £259 di Inggris dan £269 di wilayah Eropa lainnya. Menurut Nintendo UK, penururan tersebut dilakukan untuk menyesuaikan “nilai tukar mata uang” di wilayah tersebut” berserta dengan kehadiran OLED model baru yang rilis pada 8 Oktober mendatang.

Maka dari itu, harga Switch akan tetap sama di semua wilayah yaitu sekitar $300 untuk versi normal, $200 untuk versi lite, dan $350 untuk versi OLED mendatang.

Tentunya ini menjadi kabar yang tidak mengecewakan untuk banyak orang yang baru ingin mendapatkan Switch karena harganya yang saat ini hampir setara dengan console next-gen seperti PS5 dan Xbox Series X tetapi dengan spesifikasi yang tertinggal jauh. Memang pada akhirnya portabilitas gaming kelas console hanya ada di Switch saat ini, dan Nintendo terus mengkapitalisasi kelebihan tersebut hingga sekarang dan kedepannya.


Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version