Nintendo Switch Versi Murah Adalah Prioritas Dibandingkan Versi “Upgrade”

maxresdefault 1 4

Kabar gembira untuk kita semua, Nintendo Switch bakal ada versi barunya (jangan dibaca pakai nada lagu iklan ya), menurut sebuah laporan dari Bloomberg, yang menguatkan laporan sebelumnya dimana rumor Nintendo Switch yang katanya versi “loli”.

Bloomberg tidak menyebutkan berapa harga dari Switch terbaru ini atau hal apa saja yang menjadi “pembeda” versi Nintendo Switch yang katanya lebih murah (Versi baru) dengan model saat ini. Nintendo menjual Switch seharga $ 299,99, harga yang sama dengan yang diluncurkan pada Maret 2017.

Selain mengumumkan akan merilis Nintendo Switch versi lebih murah, Nintendo juga merencanakan “peningkatan tipis” untuk model yang sekarang ini atau versi normalnya, sekitar tahun ini, kata Bloomberg, tetapi menyatakan bahwa “Versi jauh lebih powerful” tidak dalam pengembangan untuk saat ini, berarti kita bisa menangkap bahwa nantinya Nintendo Switch akan mendapatkan Versi yang jauh lebih Powerful dari segi hardware dibandingkan Versi Upgrade yang akan diluncurkan tahun ini.

Pada bulan Oktober, The Wall Street Journal sempat mengendus rencana Nintendo yang dimana untuk memperbarui perangkat keras Switch di tahun 2019. Pada saat itu, The Journal melaporkan dan sempat menduga bahwa Nintendo berencana untuk memperbarui tampilan sistemnya dengan layar kelas atas. Namun The Journal menindaklanjuti laporan itu pada bulan Maret dengan berita opsi perangkat keras yang lebih murah.

Nintendo mungkin akan mengumumkan produk terbaru mereka yaitu Switch yang lebih murah di E3 tahun ini, yang berlangsung pada bulan Juni. Selain itu nampaknya Nintendo akan mengumumkan serie dari game Super Mario terbaru yaitu Super Mario Maker 2.


Source: Polygon


Baca juga Artikel dan Berita menarik lainya seputar AOV, Game, dan Tech dari Mohammad Abdul Fatah

Email: abdolefathah@gamebrott.com

Exit mobile version