Game bergenre Action RPG yang awalnya membuka versi Beta pada tanggal 24 Desember 2017 dan telah dimainkan oleh hampir 5.000 pemain ini akhrinya resmi dirilis pada tanggal 4 Januari 2018. NTT Game mengumumkan bahwa Warth of Dragon telah siap dirilis untuk platform IOS dan Android. Sang pengembang juga mengumumkan akan tersedia dua server untuk game ini, yaitu server Turki dan Eropa.
Dalam game ini kamu akan berjuang melawan monster dan musuh dengan menggunkan skill bertarung yang unik ataupun menggunakan magic. Kontrol dalam game ini cenderung cukup sederhana, dimana kamu hanya perlu mengarahkan karakter mu untuk menyerang musuh dan menekan beberapa tombol yang terdiri dari basic attack dan skill attack. Akan tersedia 4 kelas karakter yang bisa kamu pilih dalam Warth of Dragon, yang terdiri dari Wizard, Warrior, Assassin, dan Archer. Total ada sekitar 168 Battle Maps yang bisa kamu jelajahi dengan 4 mode kesulitan yang berbeda. Selain itu akan tersedia beberapa fitur menarik seperti mode PVP, Clan Wars dan Caslte Wars yang memungkinkan kamu bisa bertemu dengan orang lain dari berbagai belahan dunia.
Sepertinya game ini layak kamu coba, khususnya bagi kamu penikmat game dengan setting era Medieval, dimana naga dan magic yang merupakan bagian dari dunia. Selain itu fitur-fitur yang ditawarkan dalam game ini membuat kamu bisa bermain dengan pengguna lain dan bukan melawan bot seperti game Action RPG yang ada di pasaran.