NVIDIA Tak Sengaja Buka Potensi Mining RTX 3060 yang Telah Dikunci

Nvidia Geforce Rtx 3060 Ogimage
“Tak sengaja”-kah?

Maraknya penimbunan GPU dan rakusnya manusia untuk memborong habis produk tersebut demi kebutuhan mining kembali menghantui industri. Di satu sisi perusahaan senang karena GPU-nya laris, namun di sisi lain mereka yang membutuhkannya untuk keperluan pekerjaan maupun gaming harus menangis karena harganya yang 2-3 kali lipat lebih mahal.

Sebagai solusinya, NVIDIA salah satu perusahaan GPU ternama asal Amerika Serikat mengumumkan bahwa varian RTX 3060 mereka akan terkunci kemampuan miningnya hingga 50%. Hal ini demi memberikan gamer dan pekerja kesempatan untuk mendapatkannya dengan harga normal.

Tentu saja hanya masalah waktu saja penguncian tersebut akan terbuka, namun sejak GPU tersebut diluncurkan selama tiga minggu terakhir, sepertinya stoknya akan kembali memburuk. Ini karena NVIDIA secara tak sengaja membuka batasan mining tersebut.

Melansir Videocardz, beta driver GPU NVIDIA terbaru 470.05 rupanya membuka kunci batasan mining yang telah mereka tetapkan. Ya, NVIDIA sebagai produsen secara tak langsung membukanya tanpa campur tangan hacker pihak ketiga.

ComputeBase dan HardwareLuxx mengkonfirmasikan bahwa pemilik driver 470.05 tak perlu lakukan update BIOS untuk membuka potensi mining RTX 3060.

Kabar baiknya driver versi 470.05 ini hanya akan terkunci untuk single-GPU saja. Dengan kata lain, jika miner ingin menggunakannya untuk lebih dari satu mesin, ia hanya terkunci dalam satu GPU saja.

Di sisi lain, menurut laporan PCGamesN driver tersebut telah tersebar di internet untuk bisa didownload oleh para miner.


Baca lebih lanjut tentang NVIDIA atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version