Sang juara The International 2018 memutuskan untuk beristirahat sebentar setelah berhasil mendapatkan gelar juaranya tersebut. Beberapa turnamen baik minor maupun major khususnya Kuala Lumpur Major mereka lewatkan dengan alasan ingin menghabiskan waktunya untuk sekedar beristirahat dari dunia Dota berkumpul bersama yang tercinta hingga traveling. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh sang support dari OG, Jesse “Jerax” Vainikka melalui akun Twitter pribadinya.
Hey! Wanted to quickly comment about not playing in the first major. Most of us had the feeling, that we needed to take our time off from dota/traveling, and spend time for the other things we love. It's been an insane road and now it's time for a pit stop. See you soon again! ?
— Jesse Vainikka (@iamJERAX) September 9, 2018
Setelah berakhirnya major pertama di musim baru DPC ini akhirnya OG kembali melanjutkan perjalanan mereka di dunia kompetitif Dota 2. Di major yang kedua ini, yaitu Chongqing Major yang akan digelar tahun depan, OG telah bersiap mengikuti kualifikasi regional dan masuk di regional Eropa karena memang mendapatkan invite langsung di close qualifier. Namun kali ini ada yang berbeda, OG akan bermain tanpa Anathan “ana” Pham. Melalui akun resmi Facebook dari OG telah mengumumkan bahwa mereka akan bermain di kualifikasi regional Chongqing Major tanpa pemain asal Australia tersebut.
https://www.facebook.com/notes/og/a-new-season-begins/2178791432408816/?__xts__%5B0%5D=68.ARB3fNbUlfr-mEZ2eorpL3PEM-Wu8WYZXttCMvy4XgY_qHFFH1echzMvurdbC5prTRJ2EvquSXKprtilc01pJEvzCWtypI1IiZu10BYpgiodBhli7WSCFP-SQxeYlhs7427sSQ9ZTgGl_XRq1fScH4Zj4Edvj9hHQC2Y4ulq5XRtfhO59GN6cCqcjvDpsfexe4Nzp_T_q2kwckLnRhxmqtdMUy6gDBE68lTaZrU8HekoDCIYgcIhLL4oZ9JDKQVEl_qAG2wXxduQsgRH8FQxTAucCGTquiDXiBcovaSE7asJLI8zFkR0wbVWf6b3j-tLhe52qoou2N54z0SN-iHzxyeX1-E&__tn__=-R
Berdasarkan informasi tersebut, ana akan mengambil waktu yang lama untuk beristirahat atau setidaknya lepas dari game khususnya Dota 2. Terlepas dari semua itu, OG akan segera mencari pemain stand-in untuk menggantikan ana sementara waktu.
Lalu siapakah yang akan menggantikan ana sementara waktu ? tertarik dengan artikel terkait Esports atau Dota 2 hingga informasi menarik lainnya ? kalian bisa baca tulisan dari Happy.