One Punch-Man: A Hero Nobody Knows Dilepas Sebagai Game Console Pertamanya

boros one punch man
Bandai Namco akhirnya melepas gamenya sebagai game console utama.

Adaptasi dari serial manga dan anime terkenal karya ONE dan Murata Yuusuke, One Punch-Man: A Hero Nobody Knows mencoba ciptakan hal baru dalam dunia game fighting. Bandai Namco dan Spike Chunsoft berusaha membuatnya agar tetap pada relnya dengan cerita orisinal untuk karaktermu sendiri.

Tentunya, tak ketinggalan dengan si ikonik Saitama dengan kekuatan sekali pukulnya. Namun, kehadirannya sudah dipikirkan secara matang oleh Bandai Namco.

Mereka membuat Saitama dengan berbagai batasan tertentu. Salah satunya adalah membuatnya tak menjadi hero utama yang bisa dipilih dalam pertempuran 3 vs 3. Ia akan menjadi hero ketiga yang akan muncul dalam waktu tertentu, selama hero pertama dan kedua masih hidup.


Ketika Saitama sudah muncul, maka kamu tak perlu khawatir karena ia merupakan hero super overpower yang bisa menjatuhkan siapapun dengan sekali pukul atau tendang. Kamu bisa melihat sendiri dari video gameplay kami di atas.

Kabar baiknya, kamu tak perlu menunggu super lama agar gamenya dirilis. Karena mulai hari ini Bandai Namco akan melepas One Punch-Man: A Hero Nobody Knows untuk kamu timang. Ini mereka tunjukkan melalui launch trailernya yang tunjukkan aksi Saitama melakukan serangan sekali pukulnya kepada setiap hero dan musuh yang dihadapinya.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.


Kamu akan bisa memainkan 27 karakter dalam gamenya. Setiap pertandinganmu akan miliki sistem “Hero Arrival” yang bisa membalikkan keadaan pertandingan.

Kamu yang membelinya mulai hari ini akan dapatkan Saitama (Dream Version), di mana Saitama akan miliki kekuatan setara dengan hero lain dan tidak overpower. Baju Saitama yakni Black Suit, hingga tiga emote untuk avatar karaktermu. Bandai Namco juga umumkan character pass dengan Suiryu sebagai DLC pertama berbayar yang akan bisa dimainkan.


Baca lebih lanjut tentang One Punch Man: a Hero Nobody Knows, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version