Overwatch Segera Dapatkan Map Baru Bernama Blizzard World

Blizzard world
Map baru Overwatch bertemakan Blizzard segera hadir.

Menyambung berita hero ke-26 Overwatch, rupanya Blizzard telah mempersiapkan map baru untuk game ini. Map tersebut bernama Blizzard World.

Melalui acara Blizzcon 2017, Sutradara Overwatch, Jeff Kaplan menjelaskan bahwa Blizzard World merupakan map escort hybrid bertemakan taman bermain yang dihiasi properti milik Blizzard seperti Heroes of the Storm maupun StarCraft. Seperti yang telah kamu ketahui, map escort hybrid adalah map dimana kamu akan mampu menguasai poin untuk mengawal payload atau menghentikan tim lawan untuk menguasai poin dan mengantar payload ke tempat yang telah ditentukan.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.



Blizzard World akan dilengkapi dengan berbagai macam atraksi seperti versi arcade dari Heroes of the Storm, hingga area yang dibuat berdasarkan Azeroth dari World of Warcraft atau area yang didesain dari Hearthstone.

Map ini dipastikan akan segera meluncur di PC, PlayStation 4, dan Xbox One tahun 2018 mendatang.

Exit mobile version