Ingin Rilis Serentak Di Seluruh Dunia, Owlboy: Limited Edition Tunda Perilisannya

Owlboy: Limited Edition

Ditunda dulu

Bagi kamu yang ingin mengoleksi Owlboy: Limited Edition, maka kamu harus menunggu di luar tanggal rilis aslinya. Seperti yang dilansir dari Dualshockers, game dengan beberapa tambahan koleksi bertemakan Owlboy awalnya akan rilis pada tanggal 13 Juli 2018. Kabar terbaru menyebutkan bahwa perilisannya akan ditunda sampai 31 Agustus 2018 mendatang.

Beberapa fans mungkin merasa marah dengan keputusan ini seperti kebanyakan penundaan yang terjadi di dunia game. Tapi Marten Buijsse, yang merupakan Communiy Manager dari SOEDESCO menjelaskan bahwa mereka ingin semua fans Owlboy di seluruh dunia mendapatkan koleksi yang terbatas itu pada waktu yang bersamaan. Hal itu katanya menjadi sebuah tantangan sehingga perusahaan memutuskan untuk menunda peluncurannya dan memilih untuk melakukan peluncuran secara Worldwide.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Source: Gematsu

Sementara itu hanya akan ada 6000 unit Owlboy: Limited Edition yang akan dijual. Di dalam paket Limited Edition itu termasuk Certificate of Authenticity, original soundtrack, 2 koin metal yang terinspirasi oleh koin Buccanary yang ada di dalam game, stiker Owlboy, dan masih banyak lagi.

Owlboy saat ini bisa dimainkan di PC, PS4, Switch, dan Xbox One. Sementara Limited Edition ini hanya berlaku eksklusif untuk Switch dan PS4.

Exit mobile version