Baru-baru ini, para veteran Naughty Dog, Activision, serta id Software mengumumkan studio game terbaru mereka. Studio ini nantinya akan berfokus mengembangkan game AAA di masa mendatang. Seperti apa studio dan gamenya tersebut? Ini dia!
Emptyvessel, Studio Game Baru Para Veteran Naughty Dog dan Activision
Melalui press release terbaru, para veteran dari studio-studio Naughty Dog, id Software, dan Activision umumkan studio game AAA baru, Emptyvessel.
Lewat press release pula, diungkap bahwa Emanuel Palalic akan menjabat sebagai CEO dan Game Director. Lalu Garrett Young akan menjabat sebagai COO dan General Manager, disusul staf lainnya yaitu Wei Ning, Alex Palma, dan Rico Flores.
Studio game baru ini diketahui akan berfokus dengan spesialisasi immersive shooter, juga ingin “keluar dari model bisnis lama menjadi modern” nantinya. Berikut teaser dari studio game tersebut di bawah ini:
Umumkan Game Baru THE SYSTEM
Setelah pengumuman tersebut, Emptyvessel juga menggoda para gamer dengan game baru mereka di postingan X/Twitter resmi mereka.
Diberi nama “THE SYSTEM“, game satu ini akan dibuat dengan Unreal Engine 5. Lalu, mereka juga menyebut game akan terinspirasi dari film, novel, dan game yang berlatarkan dystopia science-fiction.
Melihat inspirasi di atas, kemungkinan “THE SYSTEM” akan menyerupai cerita tajuk game-game yang sudah ada (Quake, Callisto Protocol, dll.) mengingat fiksi ilmiah menjadi tema utamanya. Lalu, komposer lagu game DOOM, Mick Gordon dikabarkan bakal ikut berpartisipasi dalam proyek game pertama mereka.
Meski begitu, studio game AAA baru ini masih merahasiakan detail informasi terkait cerita, gameplay, dan lainnya. Jadi, mari kita tunggu saja kabar terbaru dari Emptyvessel di masa mendatang di game baru mereka ya, Brott!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.