Parakacuk, Game “Bully” Versi Indonesia akan Hadir Tahun Depan

IMG 20201218 072801 025

Setelah beberapa waktu lalu memberikan sedikit teaser yang membuat penasaran, kini  Gamecom Team secara resmi telah mengumumkan proyek barunya yang dikatakan sebagai proyek paling besar yang pernah mereka buat.

Diumumkan melalui situs resminya, Gamecom Team kini resmi hadirkan “Parakacuk”. Game tersebut bercerita tentang sekumpulan gang sekolah yang saling berebut kekuasaan untuk menjadi paling kuat diantara yang lain dengan balutan kisah pertemanan, percintaan, dan tentu saja, keributan.

https://youtu.be/9K6e79mawbU

Nantinya, pada game yang bergenre 3D Beat ‘Em Up ini kalian akan bermain sebagai Budi yang merupakan murid dari salah satu sekolah di Indonesia. Ia sendiri akan menjalani sebuah kisahnya dengan menjadi seorang anggota gang bernama Parakacuk yang bertujuan untuk menjadikan gangnya tersebut sebagai gang terkuat di sekolah. Bila dilihat sekilas, konsep game ini nampaknya sedikit terinspirasi dari game legendaris kembangan Rockstar Games, Bully.

Terkait tanggal rilis, game tersebut akan pertama kali dirilis di Steam pada Q4 2021 mendatang. Namun, kedepannya game tersebut juga direncanakan akan rilis di platform lain seperti Playstation, Xbox, dan Nintendo Switch.

Sumber: halaman game di Steam

Selain itu, mereka juga menambahkan bahwa saat ini pengembangan game tersebut masih berada di angka 20% per tanggal 18 Desember 2020 dan baru akan bagikan trailer pertamanya pada kuartal pertama tahun 2021 nanti.


Baca berita terkait Gamecom Team, dan informasi menarik lainnya dari saya Aldhir

Exit mobile version