Patch Remnant 2 Baru Nerf Dua Senjata Terbaiknya

Remnant II

Remnant 2 baru saja dirilis bulan Juli 2023 lalu, dan game buatan Gunfire Games ini menjadi salah satu yang tengah digandrungi kalangan gamer.

Meski telah hadir di platform next-gen, Gunfire diketahui merilis patch Remnant 2 terbaru dan melakukan nerf pada dua senjata terbaiknya. Senjata apakah itu? Mari kita ulik bersama!

Kilas Info Patch Remnant 2 Terbaru

Nightfall

Melansir dari situs resminya, Nightfall mendapat nerf lewat patch terbaru. Senjata bertipe Long Gun ini diperoleh setelah bertarung melawan Nightweaver, dan developer akan menurunkan rate on fire-nya baik di mode Standard dan Dreadwalker.

Hal ini dilakukan bahwa Nightfall dianggap terlalu broken dibanding senjata lainnya, hingga Gunfire Games akhirnya memutuskan untuk menurunkan laju tembakan Nightfall agar bisa seimbang dengan senjata Long Gun lainnya.

Enigma

Bukan hanya Nightfall saja, Handgun Enigma ternyata juga mendapat nerf. Senjata yang disebut sebagai senjata utama broken untuk jarak pendek ini dikurangi Overload Application-nya dari 40 menjadi 30. Selain itu, efek Tether yang diberikan Enigma akan diturunkan dari 75% menjadi 65%.

Terakhir, developer juga mengurangi kapasitas magasin Enigma dari 30 menjadi 25, serta total amunisi yang awalnya 120 dinaikkan menjadi 125. Hal ini dilakukan karena saking broken-nya, Enigma bahkan bisa menghancurkan shield atau armor musuh setebal apapun saat digunakan.

Berikut informasinya bisa dilihat di bawah ini:

Penjelasan lengkap nerf dua senjata terbaik Remnant 2

Itulah informasi mengenai di nerf-nya dua senjata terbaik dalam patch terbaru Remnant 2. Kira – kira bagaimana pendapatmu tentang ini, Brott? Berikan komentarmu ya, Brott!

Archetype Rahasia Game Ini Hanya Bisa Didapat dengan Cara Unik

Wah, bagaimana caranya ya?

Masih dengan Remnant 2, banyak pemain merasa jika mereka telah menemukan semua Archetype yang ada di game tersebut.

Nah tak lama ini, ada satu Archetype rahasia yang baru saja ditemukan. Menariknya, Archetype itu tidak bisa diakses dengan mudah setidaknya bagi pemain awam. Penasaran Archetype apakah itu? Yuk baca selengkapnya di sini.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version