Pecahkan Rekor, Speedrunner Kalahkan Semua Boss Bloodborne di Bawah 1 Jam

Bloodborne
Apakah kamu bisa mengalahkan rekornya?

Speedrunner memang sangat luar biasa dalam dedikasinya menamatkan video game dengan sangat cepat. Bahkan game sekelas Skyrim yang panjang sekalipun bisa ditamatkan tanpa membutuhkan waktu lama. Namun, bagaimana jika gamenya sekelas Bloodborne?

Dua Speedrunner bernama Distortion 2 dan Ahady berhasil mengalahkan semua bos Bloodborne dalam waktu di bawah satu jam saja selama dua hari terakhir. Distortion 2 berhasil mengalahkan semua bos dalam waktu 59 menit 3 detik.

Rekornya langsung dikalahkan oleh Ahady di hari berikutnya dalam waktu 58 menit 45 detik.

Berbeda dengan tipe ‘any percent’, tipe speedrun yang satu ini hanya fokus mengalahkan setiap bos Bloodborne secepat mungkin.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Kepopuleran boss run yang satu ini karena ditemukannya glitch baru yang mungkinkan player bisa menyalahgunakan Cannon, sebuah senjata jarak jauh yang sangat kuat. Animasi senjata akan terskip dengan glitch ini dan bisa membuat setiap player mengalahkan bos dengan sangat cepat tanpa menghabiskan peluru sama sekali.

Glitch ini adalah salah satu glitch terlama yang ditemukan di video game, karena setelah lebih dari enam tahun, player berhasil menemukannya. Namun untuk melakukannya membutuhkan langkah dan presisi yang tepat.


Baca lebih lanjut tentang Berita, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version