Raksasa merah baru-baru ini menetapkan tanggal peluncuran prosesor AMD Ryzen Zen 5. Prosesor dengan arsitektur generasi kelima tersebut rencananya sudah memasuki tahap akhir pengembangan dan siap untuk masuki tahap produksi. Lantas, kapan waktu peluncurannya?
Peluncuran Prosesor AMD Ryzen Zen 5 Akhirnya Dipastikan
AMD, perusahaan teknologi yang terkenal dengan produk-produk mikroprosesornya, baru-baru ini mengonfirmasi bahwa mereka akan merilis CPU Ryzen dengan arsitektur Zen5 pada paruh kedua tahun 2024.
Berdasarkan informasi yang kami lansir dari VideoCardz, terkait tanggal peluncuran prosesor AMD Ryzen Zen 5 ini sebenarnya bukan berita baru. Ternyata, semenjak tahun 2023, Lisa Su, selaku CEO AMD, mengisyaratkan bahwa mereka sedang mengembangkan generasi kelima dari arsitektur Zen mereka yang akan luncur pada tahun 2024.
Tentu saja, konfirmasi ini menjadi penting karena ini adalah pertama kalinya AMD secara resmi memberikan jadwal rilis untuk produk tersebut. Di bawah ini merupakan pernyataan resmi dari Lisa Su:
“Selain memperkuat posisi kami sebagai pelopor AIPC, kami juga telah mempersiapkan Turin, prosesor AMD Ryzen Zen 5 yang kami jadwalkan meluncur pada kuartal kedua tahun 2024. Permintaan pasar yang tak menentu tetap tidak mengubah optimisme kami.”
Lisa Su
Masih Belum Ada Informasi Terkait Harga
Namun, meski kubu merah telah mengonfirmasi tanggal peluncuran prosesor AMD Zen5 ini, sayangnya masih belum ada informasi lebih lanjut tentang spesifikasi detail atau harga dari produk ini.
Satu hal yang pasti, dengan pengumuman ini, AMD menunjukkan komitmennya untuk terus berinovasi dan menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi untuk konsumen. Ini juga menjadi bukti bahwa AMD tidak berniat untuk menyerah dalam persaingan ketat di pasar, terutama dengan rival utamanya, kubu biru Intel.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.