Pemain Ghostwire Tokyo Lebih Banyak Mengelus Anjing di Game ketimbang Kucing

Pemain Ghostwire Tokyo

Pemain Ghostwire Tokyo – Ghostwire: Tokyo dirilis tahun lalu untuk PS5 dan PC, lalu disusul dengan versi Xbox Series X beberapa pekan lalu. Game open-world dengan elemen aksi dan horor ini menerima resepsi yang begitu gemilang oleh gamer dan kritikus karena elemen open-world yang terlalu formulated dengan game AAA mainstream lainnya.

Meskipun begitu, banyak juga yang menikmati game ini untuk konsep yang unik, kota Tokyo yang autentik, dan sistem combat yang keren. Setahun setelah perilisannya, Tango Gameworks berikan statistik akan apa saja yang dilakukan gamer di game tersebut.

Pemain Ghostwire Tokyo Lebih Banyak Mengelus Anjing di Game ketimbang Kucing

Pemain Ghostwire Tokyo Lebih Banyak Mengelus Anjing di Game ketimbang Kucing

Menurut developer, mayoritas pemain lebih menyukai mengelus NPC anjing di game itu ketimbang mengelus kucing. Anjing telah dielus oleh 21 juta orang, berbanding jauh dengan elusan ke si meong yang hanya dilakukan oleh 6,2 juta pemain.

Selain dari anjing di game mungkin lebih imut untuk kebanyakan orang, hadiah yang diberi mengelus anjing terkesan lebih penting daripada yang diberikan oleh si kucing. Mengelus anjing jenis shiba di Ghostwire Tokyo memberi pemain akses ke area tertentu.

Banyak yang suka Anjing Shiba Inu daripada kucing di dalam game

Sementara mengelus kucing dengan warna bulu calico hanya membuatmu dapat membaca pikirannya dan memberi petunjuk point of interest yang sifatnya lebih opsional.

Kembali dengan si Shiba, beberapa quest secara tidak langsung menyuruhmu untuk mengelusnya agar ia dapat mengantarmu ke area yang benar. Maka dari segi mekanik ini saja, Shiba jauh lebih penting untuk tamatkan game.

Mungkin Karena Lebih Banyak Mekanik “Elus Anjing” di Game Lain

Ghostwire Tokyo

Salah satu teori lainnya dari gamer di forum ResetEra ialah mekanik “elus anjing” lebih dikenal dan lebih sering muncul di game-game lain. Berbeda dengan elus si meong yang lebih niche diimplementasi para developer.

Saking lebih seringnya, ada halaman Twitter yang didekasikan khusus untuk menjawab pertanyaan “apakah kamu bisa mengelus si anjing?” di ratusan game yang miliki NPC hewan tersebut.

Bagi kamu yang tertarik untuk menelusuri game Ghostwire Tokyo, game tersebut telah dirilis ke PC, PS5 dan Xbox Series X seperti yang telah dijelaskan sebelumnya. Versi PC dan Xbox dapat kamu coba mainkan apabila kamu miliki subskripsi Xbox/PC Game Pass.


Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang Ghostwire Tokyo beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version