Game action adventure yang dikembangkan oleh developer Rockstar Game berjudul Red Dead Redemption 2 masih digemari oleh para gamer lewat berbagai fitur gameplay dan kebebasan pemain menelusuri tiap sudut dunia koboi. Namun dari sana, tak semua pemain ingin benar-benar bermain atau ber-roleplay seperti layaknya koboi pada umumnya. Contohnya seperti pemain satu ini, hanya gara-gara kuda kesayangannya terbunuh, dia coba mengejar pelaku pembunuh kuda tersebut layaknya seorang “John Wick”.
Daftar isi
Pemain Kejar Pelaku Pembunuh Kuda Kesayangan di Red Dead Redemption 2 seperti John Wick
Informasi ini berasal postingan dari seorang pengguna akun bernama u/Free-Dragonfruit-887 di forum Reddit. Pada thread tersebut, dia memperlihatkan screenshot setumpuk mayat polisi di Red Dead Redemption 2. Dia menjelaskan bahwa dia membunuh semua polisi tersebut karena salah satu dari mereka telah membunuh kuda kesayangannya.
Kalian bisa lihat screenshot dari akun u/Free-Dragonfruit-887 di thread forum Reddit di bawah ini.
Pemain tersebut mengatakan bahwa dia telah membantai para polisi tersebut dengan total 200 personil dengan nilai bounty $1500. Benar-benar John Wick versi koboi.
Reaksi Gamer
Mengetahui aksi pembantaian pemain u/Free-Dragonfruit-887 ini mendapatkan respon dari para gamer di Reddit. Mereka kaget dia membantai polisi di game Red Dead Redemption 2 hanya karena kuda miliknya mati. Para gamer pun menyebut dia sebagai John Wick di Red Dead Redemption 2 karena kemiripan balas dendam demi hewan kesayangannya.
Kalian bisa lihat respon para gamer di bawah ini.
Modder Ubah Red Dead Redemption 2 Menjadi Game Bajak Laut
Berbicara mengenai Red Dead Redemption 2, seorang modder membuat mod dimana game ini menjadi sebuah game bajak laut. Mod bajak laut ini dibuat oleh channel Youtube bernama Devilbringer Games. Channel ini menunjukkan proyek mod yang sedang dikerjakan dimana game koboi buatan Rockstar Games ini menjadi game bajak laut.
Mod ini membuat beberapa perubahan yang menyesuaikan dengan tema bajak laut. Meskipun begitu, beberapa inti gameplay dari Red Dead Redemption 2 masih dipertahankan seperti menu inventory senjata, sistem aim dan proses menguliti kulit hewan reptil. Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.
Itulah informasi mengenai seorang pemain mengejar pelaku pembunuh kuda kesayangannya di Red Dead Redemption 2 seperti John Wick. Apakah kalian juga akan melakukan hal ini apabila hewan kesayangan dibunuh oleh orang tidak bertanggung jawab di game? Harap diingat jangan melakukan hal ini di dunia nyata, ya.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Red Dead Redemption 2 atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com