Pembuat Tropico 6 Coba Banting Setir dengan Membuat Sebuah Game Open World Berjudul “Memories of Mars”

Memories of Mars Logo 1

Bisa disebut sebagai versi ringan dari Star Citizen ?

Sebagai developer yang dikenal dalam membuat game-game bergenre strategi dan simulasi. Kali ini Limbic Entertainment ingin mencoba peruntungan barunya dengan membuat game bertemakan Sci-fi open world. Terinspirasi dari Mass Effect ataupun Star Citizen, game terbaru dari Limbic Enterteinment ini berjudul Memories of Mars.

Memories of Mars adalah sebuah game online open world survival yang akan bersetting di area penambangan mars. Melihat impian manusia dalam memanfaatkan mars sebagai planet yang bisa ditinggali gagal. Disini kalian akan berperan sebagai manusia kloning yang bangun dan menyadari keterbatasan hidupnya akibat sebuah cahaya mematikan yang selalu menyembur permukaan planet Mars dalam setiap minggu.

Demi bertahan hidup dari tandusnya alam liar di Mars. Kalian sebagai player bisa menjelajah dan membangun sebuah pemukiman yang layak untuk kalian huni. Disamping tentunya kalian juga harus bertahan dari serangan mahluk-mahluk tidak dikenal, cuaca lingkungan yang ekstrim, hingga ke sesama klon yang tidak bersahabat denganmu.

Game yang dibuat dengan Unreal Engine 4 ini akan dirilis untuk Steam dalam bentuk early access pada musim semi 2018 nanti. Lalu game ini juga memiliki syarat sistem spesifikasi sebagai berikut.

Minimum Specs:

Recommended Specs:

Jika dibandingkan dengan Star Citizen, lebih ringan kan brott ? Lalu Limbic Entertainment juga merilis debut trailer dari game Memories of Mars yang bisa kalian lihat di bawah ini, enjoy.

 

Exit mobile version