Pemerintah Cina akan Mewajibkan Nama Asli Untuk ID Game

China Game

China Game

Pemerintah Cina yang komunis dikenal sebagai salah satu negara yang membuat beberapa peraturan ketat untuk game. Beberapa waktu lalu mereka menetapkan aturan setiap game di App Store harus memiliki surat ijin sama seperti buku. Beberapa ribu game yang tidak memiliki surat ijin langsung dihapus dari App stor Cina.

Dilansir dari Gamerant, pemerintah Cina akan mewajibkan nama asli untuk ID game. Hal tersebut bertujuan untuk memverifikasi tiap pemain. Pejabat pemerintah Feng Shixin yang bekerja di Departemen Publisitas Pusat Partai Komunis menyampaikan hal tersebut. Ia menyampaikannya melalui pameran video game terbesar di Cina yaitu Chinajoy.

Pemerintah Cina juga akan meminta para pengembang untuk bergabung dengan sistem ini. beberapa pengembang telah bergabung dengan sistem ini, seperti Tencent dan NetEase, bahkan kedua pengembang ini memiliki sistem verifikasi wajah.

Tujuan dari sistem ini menurut pemerintah Cina adalah untuk melindungi para game di bawah umur. Di mana kadang adanya ketidaksesuaian umur pemain dengan rating game yang telah ditetapkan. Peraturan ini sendiri kemungkinan membutuhkan waktu untuk penerapannya.

Oleh karena itu pemaparan di atas memberikan gambaran bagaimana pemerintah cina kembali memperketat peraturannya soal game. Hal ini tentunya jadi alasan cukup baik untuk melindungi anak-anak di bawah umur. Apalagi beberapa anak-anak sering kita temukan bermain game yang tidak sesuai dengan umurnya.


Baca juga artikel artikel lainnya di Gamebrott atau artikel video game menarik lain dari Aru Akasa.

Exit mobile version