Ubisoft langsung menggantikannya.
Tom Clancy’s Rainbow Six Siege memang dibuat sebagai game tactical shooter yang mengedepankan strategi dan visi sebagai game esport. Oleh karenanya banyak sekali turnamen resmi yang Ubisoft selenggarakan di berbagai negara dengan Six Invitational sebagai puncaknya.
Sayang, kepakan sayap mereka untuk mulai jangkau pasar Asia khususnya Asia Tenggara harus terhambat pandemi COVID-19 yang menyebabkan season pertama turnamen resminya, Rainbow Six Operation League MY/SG/PH/ID dibatalkan. Kabar baiknya? Tidak untuk season kedua.
Dalam press releasenya Ubisoft mengatakan bahwa season kedua Rainbow Six Operation League MY/SG/PH/ID akan diselenggarakan. Dengan total hadiah USD 15,000 pemenang dari season ini akan mendapatkan kursi khusus di turnamen Rainbow Six Operation League SEA Championship 2021 mendatang.
Bersamaan dengan pengumumannya, developer sekaligus publisher asal Prancis tersebut mengatakan bahwa pendaftarannya telah dibuka mulai hari ini juga. Player yang berasal dari Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Filipina bisa mendaftar melalui link di bawah:
Pendaftaran dibuka mulai hari ini 21 Desember 2020 hingga 17 Januari 2021 mendatang. Tertarik?
Baca lebih lanjut tentang Tom Clancy’s Rainbow Six Siege atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com