Kebanyakan penggemar Fallout sangat hype saat Fallout 4 Collector’s Edition diumumkan. Collector’s Edition ini dinamakan Fallout 4 Pip-boy Edition dan berisikan base game, poster, buku panduan, kotak (case) bertuliskan Pip-Boy, dan yang paling ditunggu-tunggu, replika Pip-Boy yang bisa digunakan di tangan layaknya seperti menggunakan jam, dan didalamnya, bisa lu taruh handphone. Secara singkat, Pip-Boy adalah gadget didalam game Fallout yang bisa dibilang mirip HP (karena memiliki banyak kegunaan).
Nah, tentu Pip-Boy Edition ini sangat sangat mahal, bukan? Kalaupun lu punya uang untuk membelinya, Fallout 4 Pip-Boy Edition ini malah laris manis dan habis dimana-mana. Tapi, penggemar yang satu ini tidak perlu membeli Pip-Boy Edition, karena ia berhasil menciptakan replika Pip-Boy.
.
Seperti yang lu liat diatas, Pip-Boy ini adalah ‘gelang’ yang dicetak menggunakan 3D printer. Nah, didalamnya ada komputer ‘Raspberry Pi’. Pip-Boy ini berfungsi seperti yang ada di game. Dibawah ini adalah video mengenai Pip-Boy karya penggemar Fallout ini.
Hebat kan? Takjub gw ngeliatnya, hanya dengan modal 3D Printer dan Raspberry Pi aja udah bisa bikin Pip-Boy.