Pengurangan Kemungkinan Draw di Overwatch “Segera” Diimplementasikan

Genji 004
Blizzard berusaha mengurangi frekuensi draw di Overwatch.

Menanggapi beberapa orang yang membenci “draw” di Overwatch, Jeff Kaplan selaku sutradara mengumumkan bahwa mereka akan segera mengganti kemungkinan draw menjadi lebih kecil dari biasanya. Berikut pernyataan Jeff di forum resmi Overwatch:

Kami memiliki beberapa pergantian yang akan segera kami implementasikan di server PTR. Pergantian ini akan mengurangi kemungkinan terjadinya draw. Untuk detil informasinya akan segera kami umumkan nanti. Kami juga sedang berusaha mengurangi kemungkinan draw di mode Capture the Flag dan elimination draw, namun itu akan kami ganti nanti.

Tentunya perubahan ini tidak akan terjadi secepat itu, mengingat Blizzard sedang menyiapkan Orisa untuk segera dirilis tanggal 21 Maret nanti. Saya pribadi tidak pernah mempermasalahkan draw, karena harus diakui draw terjadi karena kedua tim sama-sama kuat. Namun bagi beberapa player, draw adalah masalah. Hal ini bisa dilihat dari beberapa komentar orang-orang yang membenci draw dan tidak sedikit yang mengungkapkan kebenciannya terhadap hasil draw.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Source: Overwatch Official Forum

Exit mobile version