Penjelasan Akun Smurfing, Mulai dari Arti dan Alasan Dibenci oleh Gamer Pemula

Smurfing

Smurf Account – Bermain game tentunya sangat seru terutama bermain game secara online melawan gamer lain. Namun terkadang bertanding melawan gamer lain juga sangat menyebalkan, terutama jika bertemu dengan Akun Smurfing.

Pemain yang menggunakan Akun Smurfing selalu menjadi halangan baik bagi pemain yang ingin bermain untuk bersenang – senang maupun pemain yang ingin memanjat ranking pada sebuah game.

Jadi, Apa itu Akun Smurfing? Kenapa hal ini bisa terjadi? Dan apa sih yang membuat pengguna akun smurf dibenci oleh Gamer Pemula? Pada Artikel kali ini, Gamebrott akan membahas fenomena yang satu ini.

Apa itu Smurfing?

Apa Itu Akun Smurfing

Smurfing adalah sebuah sebuah tindakan dimana seorang pemain yang memiliki rank tinggi menggunakan akun baru atau rank rendah untuk bermain pada lobi newbie agar dapat mengalahkan para gamer pemula.

Hal ini sering dilakukan oleh beberapa oknum yang memiliki rank tinggi dan ingin bermain pada lobby yang isi pemainnya tidak begitu mahir memainkan game. Tentunya tindakan ini cukup merasahkan para gamer newbie.

Jadi Akun Smurfing adalah sebuah akun yang memiliki rank rendah dan digunakan pemain dengan tingkat kemahiran tinggi untuk bermain melawan rank – rank rendah yang berada dalam sebuah game.

Asal Mula Smurfing

Asal Mula Kata Smurfing

Asal mula Smurfing ini berasal dari salah satu pemain profesional Warcraft II yaitu Shlonglor. Dirinya terkenal sebagai pemain yang sangat mahir sehingga sangat sulit bagi Shlonglor untuk menemukan lawan.

Dirinya kesulitan menemukan lawan ketika menggunakan nicknamenya dimana para pemain yang bertemu akan ketakutan ataupun terbantai dengan mudah. Dan hal ini membuat Shlonglor menemukan solusinya.

Dirinya bersama teman sekamarnya yang juga seorang pemain pro yaitu Warp, membuat akun dengan nama palsu yang tidak dikenal oleh orang – orang untuk mengalahkan para pemain pemula atau newbie. Dan nickname yang mereka gunakan adalah “Papa Smurf” dan “Smurfette”.

Namun sumber lain juga menjelaskan bahwa Istilah ini berasal dari bahasa perbangkan dimana suatu entitas melakukan pencucian uang dengan membagi dana tersebut ke akun – akun kecil agar terhindar dari pantauan.

Apa Tujuan Smurfing?

Tujuan Smurfing

Akun tersebut bertujuan untuk bermain pada lobby akun newbie untuk membantai dan mengalahkan para gamer pemula. Tujuannya tentu saja untuk bersenang – senang atau berniat buruk untuk merusak pengalaman bermain para pemula.

Namun tidak semua pengguna Akun Smurf memiliki alasan yang buruk. Beberapa gamer memilih memainkan game dengan Akun Smurf karena mereka merupakan seorang Streamer ataupun Gamer Profesional.

Pemain Pro maupun Streamer ini menggunakan Akun Smurf karena beberapa hal. Mulai dari menyembunyikan identitas agar strategi permainan tak diketahui, Menghemat waktu karena akun terlalu tinggi sehingga finding match terlalu lama, atau bahkan hanya sebatas Konten.

Dampak Menggunakan Akun Smurf

Dampak Akun Smurfing

Dampak adanya Akun Smurf dalam sebuah game tentunya cukup besar. Meskipun memiliki justifikasi, namun tindakan ini cukup merasahkan para gamer, terutama para gamer pemula yang masih belajar dan ingin menjadi lebih baik lagi.

Dengan adanya Smurf dalam game, para gamer yang ingin mengejar rank tentunya akan terhambat sehingga terjadi jarak yang cukup jauh antara pemain Pro yang berada diatas dan juga rank menengah kebawah yang dihalangi oleh Smurf.

Dengan demikian, maka finding match pada rank atas akan tetap lama karena tidak banyak pemain yang mampu mencapai rank tinggi akibat dihalangi oleh para akun smurf. Memang hal ini juga bisa disalahkan oleh skill pemain yang tidak cukup tinggi.

Namun perlu diingat, pemain ini akan semakin mahir jika menikmati game dan juga memiliki motivasi untuk mencapai rank tinggi. Jika mereka kehilangan motivasi tersebut, maka para gamer ini akan tidak bersemangat atau bahkan berhenti bermain game yang selama ini mereka sukai.

Tentunya kembali lagi, semakin sedikit pemain maka semakin lama juga finding match. Dan alasan Finding Match yang lama ini yang mendorong para gamer dengan rank tinggi menggunakan akun Smurf.

Alasan Akun Smurfing Dibenci oleh Gamer Pemula

Alasan Akun Smurfing Dibenci

Tindakan ini wajar saja dibenci oleh gamer terutama gamer pemula. Karena dengan bermain melawan ataupun bersama akun smurf, para pemain tidak memiliki dorongan untuk memenangkan permainan.

Hal ini terjadi karena pemain yang melawan akun smurf memiliki tinggkat skill yang berbeda. Selain itu, pemain yang bermain bersama akun smurf akan sangat santai karena timnya memiliki pemain yang sangat mahir.

Kemudian, berhadapan melawan akun smurf akan membuat pemain cukup frustasi serta emosi dan merasa tak berdaya karena para pemain ini hanya kehilangan waktu serta ranking mereka sementara para akun smurf tidak merasa dirugikan sama sekali.

Nah itulah Penjelasan akun smurfing, mulai dari arti dan alasan dibenci oleh gamer pemula. Menurut kalian, apakah smurfing itu adalah hal yang baik atau buruk? Jadi, Siapa yang akun Dota 2 nya terkena Ban karena melakukan Smurfing?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Kisah atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version