Penjelasan Skill Valentina Mobile Legends, Hero Pencuri Ultimate Musuh!

Valentina Mobile Legends 80517e14 Bce0 41a7 A4ad 1ec524e18669

Valentina Mobile Legends 80517e14 Bce0 41a7 A4ad 1ec524e18669

Valentina, yang menjadi satu dari beberapa hero yang di rumorkan akan hadir di Mobile Legends, merupakan hero yang paling ditunggu – tunggu sekarang ini. Bagaimana tidak, hero mage yang satu ini dikabarkan akan memiliki sebuah skill yang bisa meniru skill musuh, mencuri skill mereka sehingga bisa digunakan sebagai counter pick untuk hampir semua skill yang dimiliki oleh hero-hero di Mobile Legends tergantung dari pemakaiannya.

Valentina yang memiliki codename “Prophetess of The Night” memiliki 3 skill aktif dan 1 skill pasif. Memiliki role type sebagai Reap dan Burst , Semua skill yang dimiliki oleh Valentina merupakan skill damage, yang cukup berguna untuk membunuh musuh – musuhnya.

Skill 1 “Shadow Strike” dari Valentina merupakan skill aktif yang bisa digunakan untuk menyerang musuh dan memberikan mark pada musuh tersebut. Lawan yang terkena skill 1 nya Valentina lagi selama mark tersebut aktif akan mendapatkan efek bingung seperti skill 1 Vexana.

Skill 2 Valentina “Arcane Shade” merupakan skill blink yang akan memberikan damage kepada musuh terdekat. Valentina yang menggunakan skill 2 tersebut akan mereset Cooldown dari Skill 1 Valentina, sehingga bisa digunakan secara langsung. Skill 2nya juga bisa digunakan sebanyak 2x untuk permainan yang agresif.

Skill ultimate dari Valentina merupakan skill yang bernama I Am You, yang memungkinkan Valentina untuk mengambil ultimate dari musuh dan menggunakannya. Parahnya lagi CD dari ultimate tersebut akan mengikuti CD dari skill Valentina secara keseluruhan yang hanya berlangsung selama sekitar 20 detik lebih saja, sehingga memungkinkan Valentina untuk melakukan spam skill seperti skill Ultimate Odette, Eudora, ataupun Aurora dalam waktu singkat. Jika menggunakan Skill Ultimate tersebut untuk mencuri skill dari hero seperti Yu Zhong, Valentina akan berubah menjadi mode naga dengan 4 skill aktif yang cukup mengesalkan!

Kerennya lagi, Valentina memiliki skill pasif bernama “Primal Force” yang ketika digunakan akan memberikan EXP untuk setiap skill yang berhasil mengenai hero musuh. Secara tak langsung membuatnya memiliki keuntungan dalam membunuh musuh di early game. Ia juga memiliki efek tambahan yaitu efek regen HP 50% dari damage yang diberikannya ketika melawan musuh yang memiliki level setara ataupun dibawahnya.

Bukan berarti menggunakan Valentina tidak memiliki kejelekannya sama sekali. Jika dibalik, Skill pasif dari Valentina merupakan pedang bermata 2 yang mana, ketika seorang pemain tak bisa memainkannya, atau malah memberi makan musuh (Feed). Valentina akan ketinggalan level, dan skill pasif yang dimilikinya tak akan aktif sehingga menjadi beban tim.

Valentina dirumorkan akan menjadi hero META dengan kemampuan serta skill yang dimilikinya. Ia berpotensi digunakan sebagai counter pick hero – hero META yang ada sekarang, dan sepertinya akan digunakan di Gold Lane dengan skill pasif yang dimilikinya. Nah, bagaimana menurut kalian terkait dengan hero pencuri skill hero lainnya ini?


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version