Performa Tidak Memuaskan Selama TI, Alliance Lepas 3 Pemainnya!

Alliance

Melihat Performa yang tidak memuaskan pada Tournament The International 10, Alliance akhirnya melepas 3 Pemain mereka. Hal ini diumumkan di dua kesempatan yang berbeda.

Pada tanggal 21 Oktober kemarin, Alliance mengumumkan bahwa mereka telah melepas FNG dan Limpp dari roster Dota 2 mereka. Meskipun permainan kedua pemain ini cukup bagus, namun pelepasan ini merupakan hal yang wajar dimana setiap tahun setelah The International, Tim Esports akan melakukan evaluasi pemain.

Kemudian pada tanggal 24 Oktober 2021, Alliance mengumumkan bahwa mereka telah melepas Gustav “S4” Magnusson yang merupakan kapten dari tim ini. S4 yang merupakan veteran dota yang juga membawa Alliance memenangkan The International 2013. Namun karena performanya yang kurang memuaskan, akhirnya Alliance melepas S4.

Meskipun sempat mengalami kesulitan pada Dota Pro Circuit, Alliance dapat mengamankan Direct Invite The International 10. Mereka tereliminasi di peringkat 9. Hal inilah yang membuat Alliance merombak susunan roster Dota 2 mereka.

CEO dan Co-founder Alliance, Jonathan “Loda” Berg berkata “Sangat sulit mengucapkan selamat tinggal kepada teman yang spesial dan penting seperti S4. Kami menginginkan lebih untuk TI dan kami telah memberikan yang terbaik pada tahun ini. Semua orang yang mengikuti turnamen ini telah memberikan peforma yang terbaik”

Dengan pelepasan 3 pemain ini, maka hanya Nikobaby dan Handsken saja yang tersisa pada tim Alliance. Detil lebih lanjut tentang anggota baru Alliance akan diumumkan dalam beberapa minggu kedepan.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Dota2 atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version