Phoenix Labs baru-baru ini mengumumkan bahwa perilisan game Dauntless pada Epic Games Store (PC) serta konsol PS4 dan Xbox One akan diundur sampai musim panas tahun ini, atau yang berarti jatuh di antara bulan Juni hingga bulan Agustus.
Dilansir dari Niche Gamer, pengunduran waktu perilisan ini disebabkan karena sang developer ingin lebih lanjut memoles gamenya, mempersiapkan stress-test, serta menyelesaikan fitur-fitur yang nantinya akan hadir pada platform konsol maupun Epic Games Store.
Bersamaan dengan ini, versi free-to-play Dauntless yang sudah bisa dimainkan juga dapatkan update berupa monster Behemoth baru bernama Boreos. Lebih lanjut, Hunt Pass Season 3 juga sudah diluncurkan, dimana para pemain berkesempatan untuk mendapatkan full set Farslayer Gear.
Buat kamu yang asing dengan game ini, Dauntless merupakan game Action yang terinspirasi dari game Monster Hunter, dimana premis yang ditawarkan dalam game ini tentunya tidak berbeda jauh dengan game garapan Capcom tersebut. Terdapat beberapa jenis senjata pilihan yang bisa dikatakan cukup berbeda dari Monster Hunter, namun Dauntless juga tetap menghadirkan sistem loot dan crafting untuk memperkuat persenjataan yang kamu gunakan.
Kamu yang tertarik untuk mencoba game Dauntless pada platform PC bisa langsung mencoba mengunjungi halaman ini. Sedangkan versi Epic Games Store (PC) serta konsol PS4 dan Xbox One akan hadir pada musim panas tahun ini, kemudian versi Switch dan Mobile direncanakan akan hadir di akhir tahun ini.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait game Dauntless atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto.