Motherboard Z390 jamin performa seri i9-9900KS.
Selain menggunakan PC untuk kebutuhan gaming, beberapa orang tak jarang memanfaatkannya untuk pekerjaan berat lain seperti editing video, foto, hingga membuat model 3D. Oleh karenanya mereka membutuhkan CPU kelas tinggi seperti Intel i9-9900KS yang baru saja dirilis demi dapatkan performa yang tinggi baik untuk pekerjaan maupun gaming. Namun, hal tersebut takkan lengkap tanpa motherboard yang mumpuni dengan durabilitas tinggi. Oleh karenanya, GIGABYTE memenuhi kebutuhan tersebut dengan seri teranyar dari motherboard Ultra Durablenya.
GIGABYTE mengumumkan seri motherboard Z390 dan AORUS teranyarnya. Motherboard tersebut akan mampu menggenjot performa Intel Core i9-9900KS hingga 5GHz+ saat dioverclock. Demi memuaskan beberapa user PC lain, GIGABYTE implementasikan 12 fase per digital power design dengan PowlRstage, DrMOS, atau LowRDS(on) MOSFET untuk memberikan keseimbangan asupan listrik yang diteruskan oleh PSU. Beberapa motherboard AORUS akan miliki semua IR digital power design dengan konektor pin power yang kuat untuk menghantarkan listrik dan panas yang stabil. Mencegah performa i9-9900KS turun karena panas.
Intel Core i9-9900KS merupakan CPU 8 core dengan arsitektur 14nm yang mendukung socket LGA1151. Ia mampu capai kecepatan semua core yang dimilikinya hingga 5GHz+ dengan motherboard dan cooling yang tepat. Membuat para overclocker dan mereka yang merupakan hardcore PC Gamer mampu menggenjotnya hingga kemampuan maksimal. Jackson Hsu, Direktur dari GIGABYTE Channel Solutions Product Development Division mengatakan bahwa desain AORUS Z390 milik mereka miliki semua fungsi yang bisa dilakukan oleh i9-9900KS untuk menjamin semua pengguna bisa menikmati performa 5GHz+. Ia melanjutkan bahwa beberapa dari motherboard Z390 akan miliki teknologi Ultra Durable dengan komponen berkualitas tinggi hingga 16 fase digital power design. Kipas dan desain heatsink thermalnya akan membuat motherboard tetap dingin saat membantu performa maksimal dari CPU. Mereka juga tak lupa untuk tambahkan estetika lain seperti lampu RGB demi mempercantik tampilan visualnya.
Beberapa motherboard Z390 AORUS akan miliki heat dissipation efficacy untuk berikan pendinginan ideal terhadap VRM. Heatpipe dengan teknologi Direct Touch yang dimilikinya juga akan mentransfer panas dengan sangat cepat dari VRM ke heatsink yang akan menurunkan temperaturnya secara signifikan hingga 30%. Sementara thermal padnya dipertebal hingga 1.5mm agar bisa menyentuh VRM dan heatsinknya. Komponen ini juga akan membantu transfer panas demi menurunkan temperaturnya. Dengan power supply area yang didesain lebih besar lengkap dengan 2x Copper PCB, motherboard ini akan mampu membantu mereka para enthusiast dan overclocker untuk melakukan overclock.
Selain hardware, BIOS Z390 juga didesain dengan sangat baik untuk overclock. Easy Mode barunya misalnya yang akan langsung memberikanmu informasi bagaimana clock speed, memory, storage, status kipas, dan informasi penting lain saat kamu melakukan overclock. Kamu juga bisa menambahkan beberapa item pada favorites. Menandainya agar bisa diakses dengan lebih mudah saat dibutuhkan.
GIGABYTE juga memamerkan AIO cooling solution AORUS Liquid Cooler yang akan membantu pendinginan saat CPU dioverclock menggunakan motherboard Z390 barunya. Dengan Asetek Gen6 Pump dan kipas yang didesain untuk AORUS, cooler ini akan jamin temperatur CPU tetap stabil meski tengah bekerja keras. Desain luarnya yang stylish dengan LCD display akan membuat pendingin CPU ini nampak keren dan sedap dipandang jika dibanding yang lain. Semua data yang kipas miliki akan ditampilkan di sana, membuatmu hanya tinggal menengok untuk tahu status kipasnya. Tentunya jika PC unitmu berada di atas meja dengan casing tempered glass.
Baca terus berita tentang teknologi atau tulisan menarik lain dari Ayyadana Akbar.
Contact: akbar@gamebrott.com