Mereka marah atas permintaan mereka sendiri?
Region lock memang menjadi perbincangan hangat di kalangan fans PlayerUnknown’s Battlegrounds (PUBG) saat ini. Banyak player memintanya akibat menjamurnya cheater dari negeri tirai bambu. Namun, setelah PUBG Corp menurutinya dengan mencobanya terlebih dahulu, banyak dari mereka yang tak menyukai keputusan tersebut.
Setelah PUBG Corp menyatakan bahwa mereka akan berlakukan region lock jika player tak bermain bersama teman-temannya di luar negaranya, kini para fans justru komplain akan keputusannya yang telah diimplementasikan beberapa hari yang lalu. Kebanyakan dari mereka mengeluh berkat ping yang diterimanya sangat buruk dan kembali dipertemukan dengan cheater.
Permintaan region lock seolah jadi ironi, di mana mereka yang sebelumnya meminta untuk mengunci China saja dan dikabulkan, justru tak sesuai dengan apa yang diharapkan.
Saat ini PUBG telah aplikasikan update rank, grenade wheel, dan map pick. Mereka juga telah “deportasi” sebanyak 13 juta akun yang melakukan pelanggaran. Sementara baru-baru ini update untuk PC low-spek yang dirilis secara eksklusif hanya untuk versi Thailandnya saja juga telah diimplementasikan.