Persona 5 Royal Remaster akan Dibuat, Sega yang akan Memimpin Proyeknya

Persona 5 Royal Remaster

Persona 5 Royal Remaster – Para penggemar franchise game Persona akan kedatangan 2 game remaster, yaitu Persona 3 Portable (P3P) dan Persona 4 Golden Remaster (P4G). Kedua game remaster ini mendapat respon positif dari penggemar. Ternyata tidak hanya game P3P dan P4G saja, dikabarkan game Persona 5 Royal pun mendapatkan versi remaster.

Eh, serius nih?! Daripada bingung dan penasaran, yuk kita cari tahu bersama!

Persona 5 Royal Remaster akan Dibuat

Persona 5 Royal Remaster

Informasi ini berasal majalah mingguan Famitsu edisi #1767 dalam rangka perayaan ulang tahun 25th Anniversary Persona. Ada banyak informasi menarik seputar game Persona yang diungkap oleh Atlus, termasuk juga proyek remaster untuk Persona 5 Royal.

Berdasarkan interview pihak Famitsu dengan Shinji Yamamoto (Atlus Producer) mengungkap proyek Persona 5 Royal Remaster akan mengalami banyak peningkatan terlebih dalam penyajian grafis. Rencananya proyek remaster tersebut akan dibuat dan dipimpin oleh Sega.

Persona 25th Anniversary

“Kami telah membuat beberapa penambahan detail, mengoptimalisasinya untuk beberapa efek setiap model karakter, elemen seperti efek serta jumlah projectile juga akan ditingkatkan dan masih banyak lagi. Sega yang akan memimpin proses pembuatan remaster ini yang tidak hanya untuk platfrom konsol. Ini adalah proyek yang sangat berarti. Membuat game untuk multi-platform tidaklah mudah. Ini pertama kalinya saya ikut proyek port ini dan aku tidak tahu betapa sulit mengerjakannya.”

Shinji Yamamoto

Atlus Butuh Bantuan Pihak Luar dalam Perilisan Game Port Multi-Platform

Anak emas Atlus

Sebenarnya ini tidak pertama kalinya Atlus membutuhkan bantuan pihak lain untuk mengerjakan proyek game yang rilis selain di konsol. Game seperti Catherine (versi original) yang rilis di PC, mereka membutuhkan bantuan dari Sega Europe. Selain itu game Catherine: Full Body dan Soul Hackers 2 juga membutuhkan bantuan dari tim luar.

Untuk pengecualian, hanya proyek port ke PC pada game Persona 4 Golden saja yang dikerjakan penuh oleh tim Atlus pada waktu itu. Meskipun begitu, mereka masih membutuhkan bantuan pihak luar untuk memberikan support pengembangannya.

Itulah informasi mengenai game Persona 5 Royal Remaster akan dibuat dan dipimpin oleh Sega. Apakah kabar ini menjadi kabar baik atau buruk buat penggemar Persona?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Persona 5 Royal atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version