Player Granblue Fantasy Relink Sebut Game Ini Mirip Genshin Impact

Granblue Fantasy Relink Genshin Impact

Player Granblue Fantasy Relink Genshin Impact – Setelah penantian yang lumayan lama, game Granblue Fantasy Relink akhirnya rilis pada 1 Februari 2024. Para pemain Granblue Fantasy atau biasa disingkat GBF memberikan respon positif terhadap game ini, bahkan yang non-player GBF sekalipun.

Namun ada salah satu Player-nya menyebut game ini justru mirip dengan Genshin Impact. Kenapa begitu?

Player Granblue Fantasy Relink Sebut Game Ini Mirip Genshin Impact

Hadeeeeeh

Percaya atau tidak, ada salah satu Player GBF Relink mengatakan hal tersebut di sebuah postingan diskusi yang ada di Steam. Pada postingan tersebut, Player Granblue Fantasy Relink dengan nama akun Steam Amongus mengatakan beberapa pendapatnya kalau game ini mirip Genshin.

Menurutnya game GBF Relink memiliki beberapa kemiripan dengan Genshin karena:

  1. MC Aether/Lumine menggunakan Dull Blades, Gran/Djeeta menggunakan Bronze Sword yang keduanya sama-sama senjata biasa.
  2. MC Aether/Lumine menggunakan elemen Wind sebagai kekuatan pertamanya, Gran/Djeeta juga sama.
  3. MC Lumine memiliki gaya rambut sejenis Bob Cut, MC Djeeta juga sama.
  4. MC Aether/Lumine memiliki teman terbaik Paimon yang bisa terbang, Gran/Djeeta punya teman Vyrn yang bisa terbang juga.
Granblue Fantasy Relink

Meskipun mengatakan hal seperti itu, dia menegaskan kalau GBF Relink bukanlah game buruk menurutnya. Hanya beberapa elemen pada MC di game ini mirip seperti yang ada di Genshin.

Reaksi Gamer

Tentu saja langsung banyak dikomentari sama Player lain

Tentu saja postingan tersebut langsung ramai dikomentar oleh para Player lainnya dari Steam. Beberapa dari mereka hanya memberikan komentar sindiran yang sudah merasa jenuh dengan kata-kata game mirip Genshin setiap kali ada game action RPG anime muncul.

Bahkan ada juga dari mereka merasa ini cuma postingan clickbait untuk menyindir pemain lain yang mudah terpancing oleh postingan dari Amongus. Berikut ini beberapa reaksi dari Gamer lain.

“Dia lahir ketika Genshin rilis jadi MC manapun yang punya rambut pirang di dunia fantasy disebut sebagai kloningan Genshin di matanya (ya, aku yakin Zelda juga masuk dalam daftar).”

“Tipikal Genshin”

“Granblue sudah ada lama bertahun-tahun dan game ini seharusnya rilis pada tahun 2018 terus mengalami penundaan berulang kali. Aku sudah lama menantikan game ini. Genshin Impact rilis tahun 2019-20. Kalau ada orang yang bilang GI meniru GBF Relink, Granblue 10 kali lebih baik.”

Itulah informasi mengenai ada Player Granblue Fantasy Relink menyebut kalau game ini mirip Genshin. Bagaimana menurut kalian dengan hal ini?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait GBF atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version