Semenjak kehadiran NES Classic dari Nintendo, banyak pembuat console terjun pada trend yang sama. Merilis console mini berisikan puluhan game klasik menjadi premis yang hampir sulit ditolak gamer tua sekarang atas dasar nostalgia. Sony tak mau kalah akan trend ini dan merilis console mini mereka sendiri yaitu Playstation Classic
Dikutip review dari Kotaku, mereka menyebutkan apabila Playstation Classic gunakan emulator yang mungkin tidak terdengar asing bagimu yaitu PCSX. Bagi kamu yang tidak tahu, PCSX merupakan emulator populer PS1 untuk PC. Melihat emulator tersebut adalah program open-source, maka Sony tidak melakukan tindakan hukum sama sekali atas penggunaan emulator tersebut. Hanya saja sedikit lucu perusahaan besar menggunakan program buatan fans yang telah dipakai selama hampir dua dekade oleh PC gamer untuk console mini premium mereka.
The PlayStation Classic uses an open source emulator, PCSX. Lesser educated people might see this as a cause of frustration, but here's the reality: it's an acknowledgement that an "amateur" emulator can be just as valid as an "official" one (and they're usually better!). pic.twitter.com/zJztoiYiwT
— Frank Cifaldi (Sleepy).exe (@frankcifaldi) November 8, 2018
Yang lebih menarik adalah Sony pernah menuntut developer dari emulator tersebut. Setelah gagal memenangkan kasus tersebut, mereka memutuskan untuk membeli license emulator hanya untuk mematikan progres development-nya.
19 years ago, Sony unsuccessfully tried to sue a PlayStation emulator out of existence (and when they lost, they purchased the emulator and shut it down). Now they're happily using open source emulation for their own products. How far we've come!
— Frank Cifaldi (Sleepy).exe (@frankcifaldi) November 8, 2018
Tak ada yang salah dengan penggunaan emulasi pada console mini semacam ini. Seluruh console mini yang ada pada dasarnya gunakan cara yang sama mulai dari NES Classic milik Nintendo hingga Sega Flashback dari AtGames. Hanya saja program emulator yang digunakan biasanya dikembangkan sendiri dari perusahaan.
Meskipun demikian, jangan sampai hal ini menghalangi ketertarikanmu akan nostalgia kembali game-game klasik PS1 lewat Playstation Classic. Console mini seperti ini dijual terbatas dan tak ada salahnya untuk kalian untuk mengoleksinya sebelum tidak diproduksi lagi.