Playstation Tidak Sengaja Membocorkan Tanggal Rilis Gran Turismo 7

4XvCkg4arwf6C8Si9nnSgZ 1200 80

Setelah rilis terakhir di tahun 2013, kini kepastian salah satu franchise besar Playstation menemui titik terang. Setelah 7 tahun tanpa kabar, Gran Turismo nampaknya tidak sengaja membocorkan perihal tanggal rilis seri terbaru mereka yaitu Gran Turismo 7.

Sumber : GT Eleanor

Kabar ini berhembus setelah pengguna youtube GT Eleanor memperlihatkan iklan terbaru Sony Playstation 5, dimana Gran Turismo ambil bagian sebagai iklan yang ditampilkan. Jika kamu jeli melihatnya, di bawah kiri iklan tersebut terdapat tulisan dari Bahasa Perancis yang diartikan “Akan rilis di paruh awal 2021”.

Berita ini langsung meledak di kalangan penggemar, banyak yang berpendapat meski “paruh awal tahun 2021” merupakan jangka waktu yang luas, hal ini tidak mengendurkan antusiasme mereka mengingat betapa tertutupnya Playstation perihal kabar untuk Gran Turismo.

Penggemar juga menebak bahwa gim ini akan rilis di awal musim semi, mengingat akan bergulirnya musim terbaru FIA-Saison (semua ajang automobile) pada musim tersebut, perilisan gim ini dinilai akan mampu mempromosikan ajang-ajang tersebut.

Namun ada juga yang berpendapat bahwa alasan Sony tidak memberi tanggal pasti karena belum stabilnya dunia akibat situasi pandemi ini, masih berbekas di ingatan kita tentang kasus Cyberpunk 2077 yang berulang kali mengundurkan tanggal rilis dikarenakan situasi pandemi, nampaknya Sony ingin menghindari hal tersebut.

Kabar ini jelas menjadi angin segar untuk penikmat gim balapan yang telah melintasi trek semenjak 1997, dengan kemungkinan bertambahnya Rooster-rooster baru, bersabar menunggu bukanlah hal yang buruk.


Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang Video Game atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Rizki Jourgia. For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version