Ketika kalian mulai ingin menggeluti permainan TCG apapun tentu kalian akan banyak dihadapkan dengan beberapa deck-deck kuat yang sedang menjadi meta saat ini. Mondar-mandir di komunitas Pokemon TCG, membuat kalian menyadari ada beberapa kartu yang sangat dicari oleh banyak orang seperti Tapu Lele.
Namun dengan harga Tapu Lele yang kian meroket mungkin akan kesulitan bagi kalian untuk langsung mulai dari deck tersebut. Nah pada deck kali ini saya akan coba bagiin build Deck untuk kalian yang tak hanya kuat tanpa Tapu Lele, namun juga tidak memerlukan kartu GX sama sekali. Berikut List Decknya. (Decklist Credited to Darren Lee)
Kartu Pokemon:
2x Pyukumuku
2x Tapu Koko
2x Alolan Sandshrew
2x Alolan Sandslash
4x Psyduck
4x Golduck
Kartu Support:
4x Lilie
4x Hau
2x Profesor Kukui
3x Guzma
3x Brooklet Hill
4x Ultra Ball
1x Counter Catcher
1x Switch
2x Tandu Pertolongan
1x Exp Share
4x Pemulihan Energi
1x Field Blower
2x Bodybuilding Dumbells
Kartu Energi yang Diperlukan:
9x Energi Air
3x Double Colorless Energy
Cara Bermain:
Ideal nya di bench ada 2x Alolan Sandslash untuk menggunakan Penyapu Salju, 2x Golduck dengan 1 Energi Air, 1x Tapu Koko, dan 1x Pyukumuku di depan.
Ketika Pyukumuku mati, dia akan mengaktifkan effek jeroan dan mengakibatkan Pokemon lawan terkena Damage sebesar 60, lalu kita pindahkan Golduck ke depan dan gunakan serangan Jet Ganda dengan membuang 2 energi air di tangan dan mengakibatkan 120 damage. Sehingga Pokemon GX lawan yang mempunyai HP sebesar 180 akan langsung mati dengan kombo seperti ini.
Kita bisa menggunakan Pemulihan Energi untuk mengambil kembali 2 energi air kita yang kita buang untuk menggunakan serangan Golduck.
Review Vs Deck Meta:
Vs Tapu Bulu / Vikavolt
Matchup ini lumayan bagus karena Tapu Bulu sendiri HP nya itu sebesar 180 jadi masih bisa di One Hit dengan Combo Pyukumuku x Golduck.
Tetapi Tapu Bulu sendiri memiliki GX yang sangat bagus dalam melawan deck ini karena dia bisa mengheal diri sendiri sehingga combonya mesti di ulang jika dia mengheal diri sendiri.
Vs Hooh / Tortunator
Matchup ini sangat bagus karena kita bisa mengincar tortunator nya untuk dibunuh, Tortunator sendiri memiliki kelemahan Air sehingga serangan yang kita berikan akan berdmg sebanyak 2x dmg awal. Hooh sendiri memiliki kelemahan petir dan ber HP 190 sehingga agak susah untuk di one hit kill.
Tetapi ketika hooh menggunakan Api Suci nya, dia tidak bisa menggunakannya lagi pada turn berikutnya dan pasti berpindah tempat dengan pokemon lain sehingga kita bisa mengincar hal ini untuk membunuh Tortunator lawan.
Vs Espeon / Garbodor
Matchup ini lumayan susah karena pokemon kita dapat dibunuh dengan gampang oleh Garbodor musuh. GX Espeon sendiri juga sangat kuat melawan deck ini karena bisa memberikan 100 dmg dan bisa mensplitnya sesuka hati ke pokemon bench kita, dan kemungkinan alolan sandshrew kita mati sangat besar.
Baca juga Artikel dan Berita menarik lainnya seputar Pokemon dan Underlords dari XiaoKen