Pokimane Jelaskan Mengapa Orang Suka Memberi Donasi ke Streamer Twitch yang Kaya

Twitch Streamer Pokimane Says She Is Feeling Burnt Out

Bukan Simp…

Ada banyak sekali cara penonton Twitch untuk memberikan support kepada streamer favorit mereka. Dimulai dari melakukan subs, memberikan follow, hingga donasi yang merupakan uang asli atau Twitch Bits menjadi beberapa hal mudah yang bisa digunakan untuk mensupport content creator favorit mereka.

Namun, cukup banyak viewer yang merasa skeptis terkait dengan mengapa orang memberikan donasi kepada streamer yang sudah kaya. Streamer besar yang memiliki pendapatan ribuan dollar per bulan melalui subs, sponsor dan partnership, masih mendapatkan cukup banyak uang dari sistem donasi Twitch contohnya saja Pokimane yang terkenal sukses sebagai streamer di Twitch.

Pokimane Jelaskan Mengapa Orang Suka Memberi Donasi ke Streamer Twitch yang Kaya 3

Pada sebuah stream yang dilakukan oleh Imane Anys atau Pokimane tanggal 21 Agustus lalu, Ia menjelaskan secara singkat pertanyaan, “Mengapa orang memberikan donasi kepada streamer twitch”. Ia menjelaskan bahwa orang ingin mendapatkan perhatian dari streamer yang ditontonnya. Tak hanya itu, Poki juga menambahkan bahwa semakin kaya seseorang, semakin berharga perhatiannya. Klip bisa dilihat pada link berikut!

Pokimane Jelaskan Mengapa Orang Suka Memberi Donasi ke Streamer Twitch yang Kaya 4

Komentar yang diberikannya tentu ada benarnya, terutama untuk streamer besar seperti Pokimane sendiri yang setiap livestream memiliki penonton sebanyak 16rb orang dengan ratusan hingga ribuan komentar yang menghujaninya tiap detik. Tentu saja menggunakan donasi akan mempermudah 1 dari 16rb orang tersebut bisa di notice oleh streamer favoritnya.


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version