Bermain Nintendo Switch dengan layar HD penuh dengan warna tampaknya sudah biasa. Namun seperti apa rasanya jika bermain konsol hybrid tersebut dengan output layar hitam putih ?
Lagi-lagi pria dengan channel Youtube bernama My Mate VINCE kembali melakukan eksperimen uniknya. Dia memadukan antara konsol Nintendo Switch dengan output layar Sony Watchman Pocket TV, sebuah TV portable tahun 1986. Memanfaatkan beberapa peralatan, seperti kabel HDMI, konverter dari HDMI ke AV, VCR, penguat sinyal RF dan antena. Sementara itu, kontroler Switch, yaitu Joy-Cons ditempelkan di setiap sisi TV portable tersebut.
Pada dasarnya, konsol Nintendo Switch tersebut tidak terkoneksi langsung dengan TV berukuran kecil ini, cenderung menangkap sinyal dari antenna RF yang diarahkan ke TV tersebut. Vince sendiri telah mencoba untuk mengetes dengan bermain beberapa game, seperti Zelda: Breath of the Wild, Metal Slug, dan Mario Kart dengan hasil yang menarik tentunya.
Satu pertanyaan yang sebenarnya masih terngiang di benak mimin, “ada TV 4K yang kaya dengan warna kenapa main di TV berukuran kecil dan hitam putih ?”
Lepas dari semua itu, eksperimen dari Vince sendiri patut diapresiasi, terlebih untuk kamu yang ingin bernostalgia main game dengan layar hitam putih ala-ala tahun 80-an.
source : The Verge