Melihat Cina merupakan pusat produksi bagi banyak perusahaan besar, dampak negatif tengah dirasakan diakibatkan wabah Coronavirus yang terus memanas di negara tirai bambu tersebut. Nintendo menjadi salah satu perusahaan yang merasakan dampaknya.
Lewat pers rilis, Nintendo umumkan bahwa wabah Coronavirus berdampak langsung pada produksi dan juga pengiriman unit Nintendo Switch. Tak hanya console semata, controller Joy-Con serta periperal untuk Ring Fit Adventure juga diekspektasi alami penundaan. Nintendo berjanji akan terus memonitor situasi coronavirus di Cina serta berkerja sebisa mungkin untuk memproduksi produk mereka.
Nintendo Switch edisi spesial bertemakan Animal Crossing juga terpaksa stop sesi pre-order diakibatkan wabah coronavirus. Hal ini membuat wilayah Asia akan kesulitan untuk dapatkan edisi imut dari console hybrid Nintendo tersebut.
Baca pula informasi lain terkait Nintendo Switch, beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.