Produser Bloodborne Tinggalkan SIE Japan Studio, Bikin Studio Game Sendiri?

Wp2123728

Kabar menyedihkan kembali datang dari studio game yang berbasis di Tokyo – SIE Japan Studio. Setelah beberapa developer dikonfirmasi keluar untuk bergabung dengan Bokeh Game Studio, kini giliran Teruyuki Toriyama selaku produser yang memutuskan untuk hengkang. Salah satu figur senior di SIE Japan Studio itu bakal pergi di akhir tahun ini.

Lewat akun Twitter-nya sendiri, Toriyama mengungkap bahwa ia akan meninggalkan SIE Japan Studio pada akhir Desember dan berterima kepada siapapun yang telah mendukung SIE Japan Studio sejauh ini. Toriyama tidak menjelaskan secara gamblang mengapa ia pergi, namun ia masih akan terus melanjutkan karirnya di industri video game lewat perusahaan barunya.

Teruyuki Toriyama

Bagi yang asing, Toriyama merupakan sosok penting dibalik salah satu game terbaik di PS4 yaitu Bloodborne. Dalam kerja sama dengan FromSoftware, ia bersama timnya di SIE Japan Studio menjadi yang bertanggung jawab dalam pengerjaan desain dunia dan gaya penceritaan dari game yang dikabarkan bakal segera mendapat sekuel itu.

Tidak hanya itu saja, Toriyama juga kembali melakukan kerja sama, kini bersama BluePoint Games, untuk Demon’s Souls Remake yang dirilis di PS5. Mundur lagi kebelakang, Toriyama juga menjadi bagian dari tim pengembangan Soul Sacrifice dan Soul Sacrifice Delta – dua game eksklusif PS Vita yang masing-masing dirilis pada tahun 2013 dan 2014.

Banyak pengamat terutama player, bertanya-tanya kira-kira siapa yang bakal menggantikan Toriyama di SIE Japan Studio, dan proyek apa yang saat ini sedang Toriyama kerjakan di perusahaan barunya ?


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Bloodborne atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version