Peter Fabiano, produser dari Ghost and Goblins: Ressurection, Resident Evil 2 Remake, Resident Evil 3 Remake, Resident Evil 7 dan baru-baru ini ialah Resident Evil Village, memutuskan untuk hengkang dari Capcom setelah 13 tahun berkarir di studio asal Jepang tersebut.
“Sulit untuk menuliskannya dengan lengkap jadi saya buat sederhana saja: Terima kasih untuk semuanya yang berada di Capcom telah memperbolehkan saya berkembang bersama-sama selama 13 tahun terakhir,” tulis Fabiano lewat cuitannya di Twitter. “Saya sangat bersyukur dan akan terus mengenang pengalaman ini selamanya.”
Hard to write this best so I’ve decided to keep it simple: Thank you everyone at Capcom for allowing me to grow together with you over the past 13 years. I’m thankful and will cherish the experience forever. ??????????????????????????????????1/2
— Peter Fabiano (@PFabiano) May 29, 2021
Berhentinya berkerja di Capcom tak menjadi akhir karir industri game dari Fabiano, kini dia akan berkerja di Bungie, studio yang dikenal akan game Halo dan Destiny. Dia akan memegang posisi yang sama di perusahaan asal Amerika Serikat tersebut yaitu sebagai manager produksi.
“Terima kasih untuk semuanya yang berada di dalam atau di luar studio yang telah mendukung saya selama bertahun-tahun. Saya kini telah mengambil posisi baru di Bungie dan berkerja dengan orang-orang hebat untuk meneruskan perjalananku. “Eyes up, guardian,”‘ tambahnya.
Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.
For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com