Project 007 Ungkap Detail Baru, Dapat Berakhir sebagai Trilogi

Project 007 Release Date

Setelah kesuksesan luar biasa Hitman 3 baik dari segi pendapatan maupun segudang ulasan positif yang didapatkan, Hakan Abrak selaku studio director untuk IO Interactive, diwawancarai oleh salah satu media Denmark untuk berbicara mengenai IP baru yang sedang mereka kerjakan. Yap, IP baru yang dimaksud adalah Project 007 yang pertama kali diungkap pada November tahun lalu.

Project 007 bakal jadi proyek ambisius berikutnya dari IO Interactive setelah berkutat dengan tiga game Hitman dari trilogi reboot dalam beberapa tahun terakhir. Sebagai game dengan cerita original, Project 007 akan berfokus pada awal bergabungnya James Bond ke MI6 dan mulai bekerja dengan salah satu agensi intelijen paling terkenal di dunia itu.

Abrak menjelaskan bahwa James Bond garapan timnya tidak akan sama seperti yang ada di film atau game lain yang telah dirilis sebelumnya. Ia juga menambahkan jika IO Interactive punya rencana jangka panjang untuk Project 007 dan karenanya, tidak menutup kemungkinan jika kedepannya IP baru mereka itu bakal berakhir sebagai trilogi.

Selain itu, dengan Project 007 yang saat ini sedang dalam tahap pengembangan, IO Interactive juga berencana untuk memperluas anggota tim pengembangannya. Saat ini, developer yang bermarkas di Kopenhagen itu punya sekitar 200 karyawan dan bisa naik hingga 400 karyawan di masa mendatang.

Project 007 sendiri saat ini belum memiliki tanggal rilis pasti. Namun ketika dirilis nantinya, gamenya diharapkan untuk meluncur di PC dan juga konsol current-gen apabila tidak ada kesepakatan eksklusif antara IO Interactive dengan produsen konsol seperti Sony dan Microsoft.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Project 007 atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version